Nusaperdana.com, Aceh Singkil - Bupati Aceh Singkil didampingi Kepala Dinas Sosial Aceh Singkil menyerahkan bantuan kepada belasan korban kebakaran yang terjadi pada Agustus lalu secara simbolis di Bank Republik Indonesia KCP Unit Rimo, Senin (26/10).
Bantuan yang diserahkan oleh pemerintah Kabupaten Aceh Singkil ini berupa uang sejumlah 28 Juta Per Kepala Keluarga yang tertimpa musibah kebakaran tersebut.
Dari data yang disampaikan oleh Kepala Kampung Bulu sema, penerima bantuan sejumlah 16 Kepala Keluarga. Saat dihubungi via Whatsapp Massengger, kepada nusaperdana.com, Kepala Kampung Bulusema, Hasiman menyampaikan bantuan bagi para korban tersebut akan di salurkan secara bertahap.
"Bantuan dana untuk korban kebakaran rumah warga desa Bulusema sebanyak 16 rumah, langsung diterima oleh yang bersangkutan ,jumlah bantuan per keluarga Rp. 28.000.000,- bantuan secara bertahap, tahap pertama 60 % Rp.18.000.000,-“ terangnya.
Kata dia, sisa bantuan baru akan diterima selanjutnya setalah bangunan rumah warga korban kebakaran tersebut selesai dibangun dan dilaporkan kepada dinas terkait “tahap kedua akan diambil setelah selesai dibangunkan dan dibuat laporan kepada dinas sosial, baru bisa dicairkan 40% lagi” tambahnya.
Dia mengapresiasi atas kepedulian pemerintah daerah terhadap warganya yang tertimpa musibah tersebut “dalam masa pandemi ini, perhatian pemerintah sangat diharapkan, apalagi sekarang warga tengah susah secara ekonomi” kata Hasiman yang juga ikut mendampingi saat bantuan itu diserahkan.
Secara terpisah,Bupati Aceh Singkil, Dul Musrid mengatakan Pemerintah Daerah akan terus berkomitmen dalam membantu masyarakat mengatasi musibah-musibah yang terjadi seperti kebakaran, dampak bencana angin puting beling, banjir dan sebagainya melalu dinas terkait. Apalagi saat COVID-19 melanda, pihaknya bersama stake holder yang ada akan terus memperhatikan persoalan-persoalan yang ada di masyarakat.
“kita (pemerintah daerah-Red) terus berkomitmen dalam membantu masyarakat mengatasi musibah-musibah yang terjadi, harapanya dengan bantuan yang diberikan ini dapat bermanfaat dan mengurangi beban yang dialami oleh korban” kata Dul Musrid.
Dia juga mengingatkan bahwa kondisi saat ini masih belum kondusif terkait penyebaran COVID-19, untuk itu masyarakat dihimbau agar terus menerapkan protokol kesehatan dan 3 M dalam setiap aktivitas yang dilakukan. (Sulaiman)