Sebanyak 63 Cakades Terpilih Gelombang III Siap Dilantik, Dispermades Gelar Persiapan Pelantikan Cakades Terpilih Gelombang II

Rabu, 08 Januari 2020

Nusaperdana.com, Tegal - Dispermasdes Kabupaten Tegal gelar persiapan jelang pelantikan Calon Kepala Desa (Cakades) terpilih gelombang III tahap II  Kabupaten Tegal Jawa Tengah yang rencananya dilaksanakan pada hari rabu (5/2/2020) mendatang di Pendopo Amangkurat dan diikuti sebanyak 63 Calon Kepala Desa (Cakades) terpilih gelombang III Tahap II dari 63 Desa di 17 Kecamatan se-Kabupaten Tegal Jawa Tengah.

Acara pelantikan Tahap II tersebut rencananya dihadiri langsung Bupati Tegal Dra.Hj. Umi Azizah beserta jajaran Forpimda Kabupaten Tegal.

Kepala Dispermades Kabupaten Tegal Prasetiawan, SH. M.Hum dalam sambutannya menyampaikan persiapan pelantikan Calon Kepala Desa (Cakades) terpilih gelombang III Tahap II bakal digelar 5 Februari 2020, ditegaskan juga bagi Kades yang nantinya dilantik perlu memahami bersama  sumber kekayaan yang ada didesanya , perlu pembinaan pada Sumber Daya Manusia yang mana agar bisa menjawab tantangan yang makin komplek.

Jadi tugas yang terpenting harus transparan, akuntabel mengedepankan sebagai peran publik.

Dalam akhir sambutannya juga pemerintahan desa harus bisa dan memahami Basis Elektronik , contohnya sudah ada Siskudes, tugas yang mendesak untuk penyusunan RPJMDes 6 tahun kedepan, tidak lupa juga Kades harus mampu menggali potensi ekonomi dan budaya yang ada di Desa. **(MA)