Acara Diklatsar Korps Sukarela PMI Dibuka Wawalkot


Nusaperdana.com, Kota Langsa - Wakil Wali Kota Langsa, Dr. H. Marzuki Hamid, MM menghadiri sekaligus membuka acara kegiatan Pendidikan Latihan Dasar (Diklatsar) Korps Sukarela Palang Merah Indonesia (PMI) Kota Langsa yang dilaksanakan  di Aula Setda Kota Langsa, Jum'at (18/6/2021).

Turut hadir pada acara tersebut, Ketua DPRK Langsa,Zulkifli Latief, Ketua PMI Aceh,  Murdani Yusuf, S.E,Ketua PMI Kota Langsa, Ir. Said Abdurrahman, MM, unsur TNI/ POLRI, dan tamu undangan lainnya.

Dalam sambutannya Marzuki Hamid mengatakan Pemerintah Kota Langsa menyambut baik dan memberi apresiasi yang tinggi kepada PMI Kota Langsa yang berinisiatif melaksakan kegiatan  Pendidikan dan Pelatihan Tingkat Dasar Korp Relawan atau KRS PMI yang dihadiri peserta dari Mahasiswa Kemenkes Aceh,Universitas Sains Tjoet Nyak Dhien Langsa, Mahasiswa IAIN CZK,dan Masyarakat Umum ini.

"Kami mewakili Pemerintah Kota Langsa memberi apresiasi yang tinggi atas terselenggaranya kegiatan ini dan kepada peserta saya ucapkan selamat mengikuti Pendidikan dan Pelatihan Tingkat Dasar Korp Relawan PMI Kota Langsa, semoga berjalan lancar dan dapat memberi manfaat sebesar-besarnya kepada masyarakat.

Sebagai organisasi sosial yang bergerak dibidang kemanusiaan,  tentunya PMI membutuhkan para sukarelawan yang siap dan terlatih untuk setiap saat dapat diterjunkan terutama apabila terjadi bencana serta kegiatan kemanusiaan lainnya yang dibutuhkan" kata Marzuki.

Menurutnya, kegiatan ini dipandang sangat strategis mengingat Kota Langsa merupakan salah satu Daerah yang rawan bencana.

Ditandai dengan kasus atau bencana yang terjadi dalam dua tahun terakhir dimana telah terjadi beberapa kali bencana berupa banjir dan kebakaran.

Oleh karena itu kesiapan para relawan yang diturunkan kelokasi bencana sebagai bagian dari peran dan tanggung jawab PMI tentunya diharapkan dapat membantu meringankan beban para korban dari suatu bencana yang terjadi.

"Disini dituntut kesiapan relawan PMI untuk terlibat secara aktif dan selalu siap dalam melakukan tugas-tugas antisipasi serta penanggulangan guna mencegah atau mengurangi risiko yang dapat merugikan aspek kemanusiaan secara jangka panjang. oleh karena itu, para relawan perlu dididik, dilatih dan diberi bekal yang cukup memadai sebelum diaplikasikan ke lapangan menjalankan peran serta tanggung jawab tersebut.

Saya yakin Para Instruktur yang telah disiapkan oleh PMI dalam Pendikan dan Pelatihan Dasar Korp Sukarelawan ini memiliki kapasitas dan kompetensi yang baik dalam mempersiapkan relawan-relawan yang tangguh ditubuh PMI" ujarnya.

Wakil Wali Kota menambahkan, selain Pendidikan dan Pelatihan Tingkat Dasar ini, yang mungkin merupakan agenda rutin yang dilakukan untuk mempersiapkan relawan PMI, Ia berharap agar PMI juga mempersiapkan secara khusus Relawan Siaga Covid -19 yang dibekali pemahaman dan tata cara pencegahan serta penganganan covid – 19 sesuai dengan protokol yang telah ditetapkan.

"Penanganan Covid – 19 ini tentunya berbeda dengan penanganan bencana umum lainnya, karena ada faktor risiko penularan yang sangat tinggi dari penderita, sehingga butuh pemahaman dan keahlian yang memadai dari siapapun yang terlibat dalam pengangan covid – 19. 

Oleh karena itu relawan siaga covid – 19 ini tentunya perlu dibekali dengan ilmu dan pemahaman yang cukup.

"Kemudian mengenai kegiatan donor darah, selama ini kami melihat bahwa organisasi dan seluruh lembaga yang ada di Kota Langsa ini cukup ikut berpartisipasi dalam melaksanakan kegiatan donor darah, seperti pada saat ulang tahun Pemko setiap tahun kami mengadakan kegiatan donor darah bagi para Kepala OPD dan staf dalam Wilayah Kota Langsa.

Namun saya minta kepada seluruh OPD agar kegiatan donor darah tersebut dapat dilakukan setiap 3 bulan atau minimal 6 bulan sekali kita laksanakan dan kepada PMI agar membuat surat kepada lembaga lembaga pemerintah dan juga organisasi- organisasi yang ada di Kota Langsa, terkait kegiatan donor darah dan supaya dilaporkan kepada kami untuk selanjutnya kami keluarkan surat kepada seluruh kepala OPD dan lembaga- lembaga lainnya untuk mendukung kegiatan tersebut" tutup Marzuki Hamid. (KC)



[Ikuti Nusaperdana.com Melalui Sosial Media]



Tulis Komentar