Harkitnas 2025: PHR Perkuat Semangat Menjaga Ketahanan Energi Nasional
Polisi Tangkap Pengedar Narkoba di Jalan Gerilya Tembilahan Hulu
Anak Anak TPQ Al-Khairat Kampung Bulang Adu Pintar di Lomba Cerdas Cermat

Nusaperdana.com, Tanjungpinang - Dalam upaya mempersiapkan kejayaan umat Islam di masa mendatang. Taman Pendidikan Al-Qur'an (TPQ) Al-Khairat Kampung Bulang menggelar Family Gathering 2024. Acara ini bertujuan untuk membangun sinergi antar TPA/TPQ dalam meraih tujuan bersama, serta menggali potensi generasi muda umat Islam.
Kegiatan perlombaan bagi anak anak TPQ dan Posyandu Lansia ini diselenggarakan di Tanjung Siambang, Cafe Sijiwa, Kelurahan Dompak, Kota Tanjungpinang, pada Minggu (8/9/2024).
Lomba Cerdas Cermat atau Festival Anak Sholeh ini merupakan kesepakatan yang telah lama direncanakan serta inisiatif dari Ibu Erjunawati selaku Ketua Posyandu Lansia sekaligus Pembimbing TPQ Al-Khairat Kampung Bulang Bawah.
Pada kesempatan tersebut, Erjunawati menyampaikan bahwa kegiatan ini juga merupakan penggabungan antar TPQ dan Posyandu Lansia.
"Ia mengungkapkan, lomba cerdas cermat dengan tema Family Gathering ini, bertujuan untuk mengasah ilmu pengetahuan anak anak TPQ sekaligus memperkuat silaturahmi. Kemudian Pendidikan Agama juga memiliki peranan penting dalam membentuk karakter dan moral anak anak,"ujar Erjunawati kepada media ini.
Senada, Ketua TPQ Al- Khairat Kampung Bulang, Hajah Siti Mahira, mengatakan bahwa kegiatan ini juga dalam rangka memeriahkan peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW.
Selain itu, sambung dia, kegiatan ini juga sengaja di gelar dikawasan pantai yang cukup ternama di kota Tanjungpinang, pasalnya kegiatan ini sebagai rekreasi bagi anak anak agar dalam kegiatan belajar tidak mengalami kejenuhan dan merasa senang dalam menjalani proses belajar.
"Pada acara ini, kami juga mengadakan pertandingan bagi santri santri TPQ di antaranya, cerdas cermat, estafet kain sarung dan memindahkan karet dengan menggunakan pipet serta Sholawatan. Dan bagi lansia di adakan pertandingan tebak kata," imbuhnya.
Tidak hanya itu, kami juga telah menyiapkan berupa hadiah bagi yang juara, baik untuk Lansia maupun anak anak TPQ yang mengikuti semua perlombaan.
"Dikatakannya, setelah semua perlombaan usai, panggung utama menjadi saksi momen pengumuman juara dan penyerahan hadiah. Yang mana hadiah juga menjadi tanda penghargaan bagi prestasi anak anak," sebut Siti Mahira dengan penuh semangat.
Dikesempatan itu juga, panitia langsung mengumumkan dan memberikan hadiah bagi anak anak TPQ yang menjadi juara, khususnya untuk lomba cerdas cermat. Yaitu untuk juara 1 di raih oleh grup Nuh kemudian juara 2 grup Musa dan juara 3 grup Ibrahim.
"Pada momen tersebut, kegembiraan dan kebanggan juga terpancar dari raut wajah anak anak, serta sorak sorai dari orang tua dan pengajar TPQ yang menyaksikan tumbuh kembangnya potensi anak anak mereka," kata Ketua TPQ Al-Khairat Kampung Bulang.
"Selain itu, Nirma Nurulizah selaku Guru Ngaji atau Guru Tilawah dan Tartil menuturkan, kegiatan ini tidak hanya memberikan kebahagian, tetapi juga menanamkan nilai nilai luhur dalam setiap langkah kecil generasi penerus. Serta memotivasi anak anak Muslim dalam menumbuhkan rasa cinta dalam mempelajari ilmu ilmu agama dan mengembangkan potensi dan bakat mereka di bidang agama," pungkasnya. (Anes)
Berita Lainnya
Ketua LPPNRI Penuhi Pemanggilan Pemeriksaan Kejari Kampar Terkait Desa Kijang Jaya.
Bea Cukai Tembilahan Gagalkan Penyelundupan 15 Ton Mangga Ilegal ke Indragiri Hilir
Satlantas Polres Kampar Sosialisasikan Keselamatan Berlalu Lintas di SMK N 1 Bangkinang, Bagikan Helm SNI
PHR Pacu 386 Sumur Siap Konstruksi, Bukti Komitmen Kuat Dukung Ketahanan Energi
Kapolsek Tembilahan Hulu Hadirkan Al-Insyirah, Warisan untuk Generasi Qur'ani
Meresahkan, Satpol PP Kampar Gerak Cepat Amankan Dua Pasangan Yang Diduga Mesum
Harkitnas 2025: PHR Perkuat Semangat Menjaga Ketahanan Energi Nasional
Gedung PWI Bengkalis Diusul Jadi Pusat Media Center MTQ Tingkat Provinsi Riau