Asisten I Pemkab Labuhanbatu Hadiri Seminar Pendidikan Politik

Asisten I Pemkab Labuhanbatu Hadiri Seminar Pendidikan Politik

Nusaperdana.com, Labuhanbatu - Asisten l Pemerintahan dan Kesra Drs. H. Sarimpunan Ritonga, M.Pd mengikuti Seminar Nasional Pendidikan Politik dan Sosialisasi Pemilihan, di Asrama Haji Labuhanbatu, Jumat (24/06/2022).

Dalam kesempatan itu Sarimpunan mengatakan,  pada tahun 2024 terdapat agenda politik nasional yakni pemilihan serentak Presiden, DPR, DPRD Provinsi dan DPRD Kabupaten/ Kota.

"Sesuai informasi yang kami terima, pencoblosan dalam pemilu serentak itu akan dilaksanakan pada tanggal 14 Februari 2024" katanya.

Kemudian lanjutnya, pada tanggal 17 November 2024  akan dilaksanakan pula  pencoblosan untuk memilih Gubernur/Wakil Gubernur, Bupati/Wakil Bupati serta Walikota dan Wakil Walikota. 

Ketua Panitia kegiatan Khairul Amri dalam kesempatan itu mengucapkan terima kasih atas partisipasi peserta mengikuti seminar tersebut.

Hadir dalam seminar itu, perwakilan  Polres Labuhanbatu, pengurus partai Golkar dan Nasdem Labuhanbatu, tokoh masyarakat, tokoh agama serta pelajar SMA/SMK.(IS)



[Ikuti Nusaperdana.com Melalui Sosial Media]



Tulis Komentar