Kolaborasi PHR-PDSI Dalam Menjaga Ketahanan Energi Negeri
Ketua DPRD Inhil Terima Penghargaan Dari KPU
Bantuan Pengamanan, Satpol PP Inhil Tertibkan 1 ODGJ Terlantar

Nusaperdana.com, Indragiri Hilir - Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil) memberikan bantuan pengamanan penertiban orang dengan gangguan jiwa (ODGJ) yang terlantar. Dalam kegiatan ini, Satpol PP Kabupaten Inhil berhasil menertibkan 1 (satu) ODGJ, Jumat (26/3/2021).
Kegiatan ini merupakan bentuk pendampingan hasil kerjasama dengan Dinas Sosial Kabupaten Inhil dan Dinas Kesehatan Kabupaten Inhil.
Menurut Kepala Satuan Polisi Pamong Praja Kabupaten Inhil, Marta Haryadi, Mr X bukan nama sebenarnya, ODGJ yang terlantar berhasil diamankan di Jalan Lingkar, Tembilahan.
"Personil Satuan Polisi Pamong Praja Kabupaten Inhil melakukan pengamanan langsung ke lokasi, didapati bahwa seseorang OGDJ yang terlantar meresahkan warga sekitar," tutur Marta melalui keterangan tertulis.
Usai melakukan penertiban, Marta mengungkapkan, atas kesepakatan bersama OPD terkait, ODGJ terlantar itu diamankan di rumah singgah Dinas Sosial yang terletak di Jalan Bunga, Tembilahan.
"Selanjutnya, esok hari OGDJ dibawa ke rumah sakit Jiwa Pekanbaru oleh dinas terkait dengan pengawalan dan pengamanan dari Satpol PP dikarenakan OGDJ dimaksud dapat mengganggu ketentraman dan ketertiban," tutur Marta.
Marta mengatakan, selama proses penertiban dilaksanakan, situasi dalam keadaan lancar, kondusif, dan aman terkendali.
Berita Lainnya
Hanya Waktu 5 Hari, Polisi Gulung 5 Pelaku Sabu di Pulau dan Daratan Bengkalis
Bentuk Kepedulian Covid-19, Polda Sulsel Salurkan Sumbangan
Pj Bupati H.Herman Bersama DPRD Sepakati Ranperda APBD Inhil TA 2024
Pengamanan Pembukaan MTQ Provinsi Kepulauan Riau, Polres Tanjungpinang Imbau dan Bagi Masker Gratis
Budidaya Ikan di Gampong Ladang Menanti Tahap Ke 3
44 Terpapar Positif Covid-19 di Tambusai Utara Rokan Hulu Zona Merah
Panda Riau: 292 Dinyatakan Lulus Bintara Polri
Kapolres Kampar Tinjau Posko Ops Keselamatan LK 2021 di Jalan Lintas Riau-Sumbar Desa Tanjung Alai