Tepat di Hari Bhayangkara, Polsek LBJ Borgol Dua Tersangka Kasus Narkoba
Temuan LHP di Disdikpora Kampar Tahun 2023 Disaat Aidil Plt Kadis
Diduga Kades Kijang Jaya Jual 1 Unit Ruko Milik Desa
Bhabinkamtibmas Polsek Sesean Lakukan Sosialisasi Pilkada Damai dan Sehat melalui Sambang

Nusaperdana.com, Torut - Polsek Sesean Polres Toraja Utara melalui Bhabinkamtibmas BRIGPOL Erich Aldes sambangi warga binaannya di Lembang Tongan Riu Kec. Sesean Suloara dalam hal mewujudkan situasi yg aman dan kondusif menjelang Pilkada di wilayah Kabupaten Toraja Utara. Kamis (29/10/2020).
Kegiatan menyambangi warga merupakan suatu hal yang sudah tidak asing dilakukan oleh seorang personil Bhabinkamtibmas. BRIGPOL Erich Aldes menganggap bahwa kegiatan sambang merupakan cara terbaik untuk memperat hubungan emosional karena dalam pelaksanaannya harus dilakukan secara berhadapan dan berdialog secara langsung.
Pada sambang kali ini, BRIGPOL Erich Aldes kembali mengingatkan warga binaanya untuk ikut berpartisipasi dalam mensukseskan Pilkada 2020 yang aman, damai dan sehat.
Tidak menjadi provokator ataupun ikut terprovokasi oleh berita hoax yang banyak beredar di media sosial yang dapat menggangu jalannya tahapan Pilkada di Kabupaten Toraja Utara. tambah Bhabinkamtibmas.
Di lain tempat, Kapolsek Sesean KOMPOL Simon Sangka, menjelaskan bahwa dengan bergulirnya tahapan Pilkada di Kabupaten Toraja Utara tahun 2020, seluruh Masyarakat diminta untuk ikut mendukung upaya Polri dalam mensukseskan pesta demokrasi Pilkada serentak 2020.
Pilkada tahun ini masih dalam situasi Pandemi yang mana berbeda dengan Pilkada sebelumnya. Kita diwajibkan untuk taat Protokol Kesehatan dalam setiap tahapan Pilkada tentunya untuk mencegah munculnya Klaster Baru di masa Pilkada. ungkap Kapolsek.
Jalani setiap tahapan Pilkada dengan disiplin 4M, Mencuci tangan, Menggunakan Masker, Menjaga jarak, dan Menghindari kerumunan. tutup Kompol Simon. (Arie/HUMAS POLRES TORAJA UTARA)
Berita Lainnya
Warga Bangkinang Ditangkap Satreskrim Polres Kampar, Ini Kasusnya
Malam Puncak HUT Bhayangkara ke-79 Polres Bengkalis Pecah, Deretan Tokoh Hadir, Ribuan Masyarakat Tumpah Ruah di Simpang Jengkol
Polsek Siak Pastikan Situasi Aman dan Kondusif Saat Patroli Kamtibmas Pasca Unjuk Rasa di PT. SSL
Temuan LHP di Disdikpora Kampar Tahun 2023 Disaat Aidil Plt Kadis
Diduga Kades Kijang Jaya Jual 1 Unit Ruko Milik Desa
Langkah Nyata Kapolsek Tapung Hilir di Hari Bhayangkara ke 79: Jaga Gajah Liar dan Lindungi Warga
Kades Air Hitam: Kita Ke Kejati Riau Memenuhi Undangan Tim Satgas PKH Untuk Klarifikasi
Sinergi Polri dan Desa: Pembagian BLT di Tapung Lestari Berjalan Aman dan Tertib