Bupati HM Wardan Sambut Kedatangan Jama'ah Haji Kloter 16 BTH di EHA Pekanbaru
Nusaperdana.com, Pekanbaru - Selama berada di tanah suci tentu, tentunya banyak pengalaman spiritual yang bapak dapatkan di tanah suci bisa dijadikan sebagai pelajaran hidup untuk mempertebal keimanan dan ketagwaan kepada Allah SWT, demikian dikatakan Bupati HM.Wardan saat menyambut Jama'ah Haji Kloter 16 BTH di Emberkasi Haji Antara (EHA) di Pekanbaru, Minggu (16/7/2023) Siang.
Untuk diketahui, sebanyak jumlah 358 orang jama'ah Haji asal Inhil yang tergabung kloter 16 BTH kembali tinggal 352 orang di karenakan 5 jama'ah Haji meninggal Dunia.
Tepat pukul 15.30 Wib Jama'ah Haji BTH 16 tiba di EHA yang disambut Bupati HM.Wardan turut didampingi Asisten 1 Setda Inhil Drs.Tantawi Jauhari, Ketua TP PKK Hj.Zulaikhah Wardan, Kabag Kesra.
Dalam sambutannya, Bupati HM.Wardan saat menyambut kedatangan Jama'ah Haji di EHA Pekanbaru mengatakan, berharap agar seluruh jama'ah yang melaksanakan ibadah haji agar mendapat haji yang mambrur.
Selain itu, beliau juga berharap pengalaman spiritual yang bapak dapatkan di tanah suci bisa dijadikan sebagai pelajaran hidup untuk mempertebal keimanan dan ketagwaan kepada Allah SWT serta memberikan manfaat yang sebanyak-banyaknya di tengah-tengah masyarakat.(adv)
Berita Lainnya
Wakil Bupati Inhil Sambut Kepulangan Jama'ah Haji 1440 H
Empat Perusahaan di Inhil Ingkari Janji Bagi Hasil Sawit di Lahan Plasma
Polres Torut Kembali Gelar Upacara Persemayaman Secara Dinas Kepolisian
Pemkab Inhil Gelar Prosesi Tepung Tawar Pejabat Forkopimda yang Baru
Bersama Bupati Bengkalis, Ketum DKMB Arafah Duri Lepas Keberangkatan JCH Rayon Duri
Cegah Penularan Virus Corona, Kapolres Bengkalis Himbauan Masyarakat Jangan Mudik Dulu
Serahkan zakat pola Konsumtif, Husni "Dimana didapat disitu Berzakat".
Pelantikan Ketua Pengadilan Agama, Bupati Barru: Selamat Datang Yang Mulia