Bupati Labuhanbatu Tandatangani MoU Dengan KAI

Bupati Labuhanbatu Tandatangani MoU Dengan KAI

Nusaperdana.com, Labuhanbatu - Bupati Labuhanbatu dr H Erik Adtarada Ritonga MKM menandatangani MoU dengan PT.Kereta Api Indonesia tentang pemberangkatan jemaah haji dari Labuhanbatu menuju asrama Haji Medan. Uniknya penandatangan MOU tersebut tidak dilaksanakan di kantor PT. KAI, tetapi di atas kereta api infeksi Rantaupraat menuju stasiun Membang Muda Aek Kanopan Kabupaten Labuhanbatu Utara Sabtu (27/5).

Boleh jadi penandatangan MoU di atas Kereta Api Infeksi itu, untuk pertama kali terjadi di Indonesia. MoU itu tidak hanya untuk pemberangkatan jemaah haji, tetapi juga sekembalinya jemaah haji nantinya dari Medan menuju Rantauprapat.

Bupati mengatakan para jemaah haji merupakan orang orang yang akan melaksanakan rukun Islam yang ke lima, untuk itu Pemkab  Labuhanbatu memberikan perhatian terbaik untuk dan kenyamanan dan keselamatan para jemaah dalam perjalanan dari Rantauprapat menuju Medan dan sekembalinya nanti dari Medan menuju Rantauprapat.

Bupati tak lupa berpesan kepada PT. KAI untuk menempat petugas disetiap gerbong dan didekat toilet, mengingat para jemaah banyak yang lansia.

"Saya minta kepada PT.KAI untuk menempatkan petugas disetiap gerbong dan toilet, untuk membantu para jemaah, sebab jemaah banyak yang sudah lansia" ucap Bupati.

President dirve PT.KAI  Regional Sumut Muhammad Arie Faturrahman mengatakan MoU diatas Kereta Api infeksi untuk pertama kali dilakuan MoU dengan pemerintah daerah untuk keberangkatan jemaah haji.

"Sebagai informasi untuk pertama kali penandatangan MoU antara PT.KAI dengan pemkab merupakan yang pertama kali di Indonesia dengan kereta infeksi dan untuk pertama kalinya PT.KAI bekerjasama dengan pemkab dalam pemberangkatan jemaah haji, untuk kami berusaha memberikan yang terbaik terutama menyangkut ke amanan dan kenyamanan para jemaah" sebut Muhammad Arie Faturrahman.

Keberangkatan jemaah haji dengan PT.KAI dari stasiun Rantauprapat menuju stasiun Medan, baru pertama ini  terjadi, dan ini bukti keseriusan Pemkab Labuhanbatu untuk memberikan pelayanan terbaik kepada jemaah terutama keamanan dan kenyamanan jemaah, tambah Muhammad Arif Faturrahman.

Turut hadir bersama rombongan Bupati, Wakil Bupati Labuhanbatu Hj.Ellya Rosa Siregar SPd.MM, Asisten I Sekdakab Drs Sarimpunan Ritonga MPd, Kadis Kominfo Ahmad Fadly Rangkuti ST.M.Kom, Kakan Kemenag H, Asbin Pasaribu, Ketua MUI, H Hamid Zaid, Kabag Kerjasama, Kabag Kesra, Kabag Protokol dan tamu undangan lainnya.(H Ucok Tandjung).



[Ikuti Nusaperdana.com Melalui Sosial Media]



Tulis Komentar