Bupati Kasmarni Serahkan LKPD Unaudited 2024 Ke BPK Tepat Waktu
Wali Kota dan Wawako Pekanbaru Shalat Idul Fitri Bersama Warga di Panam
Bupati Labuhanbatu Terima LHP BPK Tahun 2021

Nusaperdana.com, Labuhanbatu - Bupati Labuhanbatu dr.H.Erik Adtrada Ritonga, MKM, menerima Laporan Hasil Pemeriksaan (LHP) atas Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD) Kabupaten Labuhanbatu tahun anggaran 2021 dari Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) Republik Indonesia, perwakilan provinsi Sumatera Utara, di gedung BPK RI Jalan Imam Bonjol nomor 22, Medan, Selasa 24/05/2022 sore.
Penyerahan LHP diawali dengan penandatanganan berita acara oleh kepala BPK RI Perwakilan Sumatera Utara, Eydu Oktain Panjaitan,SE, MM, Wakil Ketua DPRD Labuhanbatu Abdul Karim Hasibuan SH, dan Bupati Labuhanbatu dr.H.Erik Astrada Ritonga, MKM.
Bupati Labuhanbatu dalam kesempatan itu mengucapkan terimakasih kepada BPK RI Perwakilan Provinsi Sumatera Utara, yang sudah bekerja sangat maksimal dalam melaksanakan tugasnya selama dilabuhanbatu.
Bupati menegaskan apa yang menjadi catatan dari BPK RI Perwakilan Provinsi Sumatera Utara, akan jadi perhatian khusus Pemkab untuk berbenah kearah yang lebih baik kedepannya.
"Saya sangat berharap, BPK RI Perwakilan Provinsi Sumatera Utara bisa bekerja sama membantu, membimbing dan memberikan arahan agar Kabupaten Labuhanbatu menjadi lebih baik lagi" pintanya.
Wakil ketua DPRD Kabupaten Labuhanbatu Abdul Karim Hasibuan, SH, berharap kedepan dibawah kepemimpinan Bupati dr H. Erik Adtrada Ritonga, MKM, Labuhanbatu akan bisa lebih baik lagi dan lebih bisa dirasakan kebaikan itu oleh masyarakat.
Sementara Kepala BPK- RI Perwakilan Provinsi Sumatera Utara Eydu Oktain Panjaitan, SE. MM, berikan apresiasi kepada Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Labuhanbatu yang telah tepat waktu menyampaikan LKPD sesuai waktu yang ditentukan.
Turut hadir dalam kesempatan itu, Plt Kaban BPKAD Salman Alpharisi Rambe, S.sos, MM, dan Inspektur Kabupaten Labuhanbatu Ahlan Teruna Ritonga, SH.(IS)
Berita Lainnya
Antrean Sepeda Motor Mengular ke Jalan Raya Sampai Oknum Calo Pun Ada Ro-Ro Air Putih Bengkalis.
Silaturahmi Hangat: Gubernur dan Kapolda Riau Hadiri Open House Wali Kota Pekanbaru
Wali Kota dan Wawako Pekanbaru Shalat Idul Fitri Bersama Warga di Panam
Wali Kota Pekanbaru Gelar Open House, Eratkan Silaturahmi dengan Warga
Lepas Pawai Takbir, Bupati Kampar Mengajak Untuk Saling Memaafkan
Hari Raya Idul Fitri 1446 H, Wako Pekanbaru Agung Nugroho Ajak Masyarakat Kolaborasi Bangun Kota
Diselenggarakan oleh Kapolda Riau, Bupati Bengkalis Ikuti Kegiatan Penanaman 10.000 Pohon
Jumat Berkah! Gaji THL Pemko Pekanbaru Cair Hari Ini, Wako Agung: Alhamdulillah, Silakan Cek Rekening