Camat Mandau Serahkan Tenda Bermasa dan Sembako Murah di Duri Timur

Camat Mandau Riki Rihardi Menyerahkan Bantuan Tenda Bermasa dan Sembako Murah Kepada Masyarakat Kelurahan Duri Timur

Nusaperdana.com,Mandau -- Camat Mandau Riki Rihardi, menyerahkan bantuan Tenda Bermasa dan Sembako Murah kepada kepada Masyarakat di Kelurahan Duri Timur, Sabtu 06 Januari 2024.

Penyerahan tenda Bermasa dan sembako murah adalah bantuan Bupati Bengkalis Kasmarni melalui program meningkatkan sarana dan prasarana untuk masyarakat di Kelurahan. 

Camat Mandau Riki Rihardi pada kesempatan itu merasa bersyukur karena dapat menyalurkan secara langsung bantuan dari Bupati Bengkalis berupa tenda bermasa dan sembako murah. 

"Alhamdulillah hari ini, kita berkesempatan untuk menyalurkan bantuan berupa tenda bermasa dan sembako murah kepada masyarakat Kelurahan Duri Timur dari Bupati Bengkalis ibu Kasmarni," ucapnya. 

Camat Mandau Riki mengatakan bantuan tenda bermasa dan sembako murah ini diperuntukkan bagi kepentingan bersama, semoga bantuan ini dapat bermanfaat dan dapat membantu masyarakat untuk melaksanakan berbagai kegiatan. 

"Kita berharap agar bantuan tenda ini dapat dijaga dan pergunakan sesuai kebutuhan, dan setelah memakainya untuk dapat disimpan kembali, sehingga manfaatnya jangka panjang demi membantu masyarakat yang memerlukan," pesannya.**



[Ikuti Nusaperdana.com Melalui Sosial Media]



Tulis Komentar