Dandim 0314/Inhil Sarankan Menghindari Keramaian Guna Mengurangi Laju Penyebaran Covid-19

Nusaperdana.com, Tembilahan - Dandim 0314/Inhil Letkol Inf Imir Faishal menghadiri Rapat Koordinasi Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Inhil yang dipimpin oleh Bupati Inhil H.M. Wardan, bertempat di ruangan rapat lantai 5 kantor Bupati Inhil, Jalan Veteran, Tembilahan, Jumat (20/03/2020).
Turut hadir Kapolres Inhil AKBP Indra Duaman SIK, Sekda Inhil Said Syarifuddin, Kajari Inhil Susilo, SH., para pimpinan instansi vertikal Kabupaten Inhil.
Dalam sambutannya, Bupati Inhil H.M. Wardan menyampaikan bahwa pada tanggal 16 Maret 2020 telah dilaksanakan rapat oleh Gubernur Riau mengenai penerbitan surat keputusan (SK) Tugas Gugus Percepatan Penanganan Covid-19 yang akan selanjutnya ditindaklanjuti oleh Pemkab Inhil.
"Tim Gugus Tugas sampai saat ini sudah melaksanakan tugas dengan baik, seperti melaksanakan pemeriksaan kepada ABK yang baru bersandar di Tembilahan, melaksanakan sosialisasi terkait dengan antisipasi virus Covid-19, dan meliburkan anak sekolah sampai waktu yang ditentukan untuk mencegah merebaknya virus covid-19," tuturnya
Dan akan di lakukan juga sinergitas yang baik antara instasi kesehatan untuk secara maksimal menangani penyebaran virus Covid-19.
"Pemkab Inhil juga sedang menyiapkan kantor kesekretariatan tim Gugas untuk memudahkan monitoring kegiatan penanggulangan atau antisipasi virus covid-19 di wilayah Kabupaten Inhil," tuturnya
Sementara itu, Dandim 0314/Inhil Letkol Inf Imir Faishal menyarankan agar Pemkab Inhil terus melaksanakan koordinasi di lapangan dengan Dinas dan instansi terkait untuk melaksanakan sosialisasi dan patroli terkait penyebaran virus Covid-19.
"Sedini mungkin kita bersama mulai menyiapkan penambahan ruang isolasi yang baik untuk pasien yang terkena suspect virus Covid-19. Dan juga menyiapkan hot line atau contact person tim medis yang bisa dihubungi masyarakat yang diduga memiliki gejala corona sehingga dapat dengan mudah dihubungi," sebutnya
Guna mengantisipasi dampak negatif virus dengan nama panggung Corona tersebut, Letkol Imir Faishal juga menyarankan untuk menghindari keramaian dan mengurangi kegiatan yang bersifat berkumpul guna mengurangi laju penyebaran virus berbahaya tersebut.
"Dan juga sangat dianjurkan agar Pemkab Inhil membuat tempat pencucian tangan disetiap lokasi yang sarat akan keramaian, seperti di perkantoran, pasar, pelabuhan, dan instansi -instansi, dengan dilengkapi sabun cuci tangan agar selalu steril sehingga dalam menekan laju penyebaran virus Covid-19 di Kabupaten Inhil," sarannya. (safar)
Berita Lainnya
Satlantas Polres Kampar Sosialisasikan Etika Berlalu Lintas di SMP N 2 Bangkinang, Wujudkan Kamseltibcarlantas
Kapolsek Tambang Rapat Koordinasi Terkait Harkamtibmas Dalam Operasional Perusahaan dan Larangan Pemanfaatan Tambang Ilegal
Sosialisasikan Keselamatan Obvitnas, PHR Ajak Masyarakat Dukung Ketahanan Energi
Dari 10 Wartawan Bengkalis Ikut Serta dalam OKK PWI Riau Lima Yang Dinyatakan Lulus
Komitmen Hijau di Wilayah Operasi, PHR Rajut Asa Habitat Lutung Kokah
Seleksi PWI Riau di Ikuti 92 Peserta Untuk Angkatan XVI, 72 Peserta Lulus, 10 Bersyarat
Polres Kampar Ringkus Pelaku Penggelapan Sepeda Motor di Bangkinang, Pelaku Beraksi dengan Modus Pinjam.
Polsek Tapung Telusuri Informasi Tambang Pasir Ilegal, Temukan Aktivitas Pertambangan Berizin Milik PT Hamka Maju Karya