Tutup Apel Danramil dan Babinsa Tersebar Kodim 0315/Bintan TA 2020
Dandim 0315/Bintan Berikan Penghargaan dan Apresiasi kepada Dua Orang Babinsa Berprestasi

Nusaperdana.com, Bintan - Komandan Kodim (Dandim) 0315/Bintan Kolonel Inf I Gusti Ketut Artasuyasa menutup secara resmi kegiatan apel Danramil dan Babinsa tersebar Kodim 0315/Bintan TA. 2020 yang dilaksanakan di Aula Makodim 0315/Bintan, Jalan Ahmad Yani Km 5 Tanjungpinang, Kamis (26/11/2020).
“Pertama saya ucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada penyelenggara yang sudah menjadikan acara ini berjalan lancar dan tertib” kata Dandim 0315/Bintan, Kolonel Inf I Gusti Ketut Artasuyasa.
Dalam rangkaian kegiatan apel Danramil dan Babinsa tersebar Tahun 2020 ini para peserta banyak mendapatkan berbagai materi.
Materi itu berupa pembelajaran guna mendukung tugas pokok mereka untuk ke depannya. Tak hanya soal Pilkada peserta juga dibekali materi tentang perannya dalam menangani Covid-19 hingga pemulihan ekonomi.
“Harapan kami kepada para Danramil dan Babinsa jajaran kodim untuk mengaplikasikan semua pembelajaran yang diperoleh pada kegiatan ini untuk pelaksanaan kegiatan ke depannya seperti netralitas TNI dalam Pilkada serentak yang akan datang,” kata Dandim dalam sambutannya.
Selain itu juga, Dandim mengapresiasi dan memberikan penghargaan kepada dua orang Babinsa dari Koramil 01/Tanjungpinang yakni Babinsa Tanjung Unggat Sertu MS. Manurung dan Babinsa Air Raja Koptu M. Chaniago yang telah memberikan dedikasinya dalam membantu warga binaannya.
"Saya ucapkan terima kasih dan apresiasi kepada dua Babinsa yang mana telah berdedikasi tinggi dalam membantu warganya seperti Sertu MS. Manurung yang membantu warga kurang mampu untuk berobat. Serta Koptu M. Chaniago yang sigap membantu korban lakalantas yang saat itu tidak ada yang menolong, semoga dengan ini dapat memberikan motivasi kepada para Babinsa lainnya, " Ucap Dandim. (Wilson)
Berita Lainnya
Begini Tanggapan Ketua DPRD Kampar Terkait 3 Orang Anggota DPRD Kampar Terseret Kasus
Polisi Berbagi Kebaikan: Satlantas Polres Kampar Edukasi Pelajar Baru SMA N 1 Koto Kampar Hulu tentang Keselamatan
Dugaan Pelabuhan Tikus di Kijang, Bintan Timur: Warga Minta Pihak Berwenang Bertindak
Diduga Mangkir 2 Kali, LPPNRI Desak Kejari Kampar Untuk Menjemput Paksa Oknum Anggota DPRD Kampar
DPP PPP Resmi Keluarkan SK DPW PPP Riau Kepemimpinan Baru Sah di Jabat H. Ikbal Sayuti
Sinergi Pertamina Hulu Rokan dan Pertamina Lubricants Wujudkan Injeksi Perdana Surfaktan PHR24 di Proyek CEOR Balam South
Warga Bangkinang Ditangkap Satreskrim Polres Kampar, Ini Kasusnya
Malam Puncak HUT Bhayangkara ke-79 Polres Bengkalis Pecah, Deretan Tokoh Hadir, Ribuan Masyarakat Tumpah Ruah di Simpang Jengkol