Dinsos Inhil Usulkan Empat ODHA Penerima Bantuan Wirausaha dari Kemensos
Indragiri Hilir - Dinas Sosial Kabupaten Indragiri Hilir mengusulkan empat Orang dengan HIV-AIDS (ODHA) menjadi calon penerima bantuan wirausaha dari Kementrian Sosial (Kemensos).
"Untuk tahun 2022 sudah kita usulkan, mudah-mudahan lah bisa direalisasikan oleh Kemensos," jelas Kepala Dinas Sosial Dra, Hj Djamilah, MM melalui Kabid Rehabilitasi Sosial, Nuraini, SE, Senin 11 April 2022.
Dijelaskan Nuraini, usulan bantuan wirausaha bagi ODHA merupakan program dari Kementrian Sosial, pihaknya hanya mengusulkan calon penerima dengan syarat kriteria yang harus di penuhi calon penerima.
"Jadi tidak kita yang menentukan, mereka yang menentukan, kita hanya mengirimkan video, misalkan penjual keripik, itu mulai dari pasar, proses pembuatan keripik, pengepakan sampai proses pemasaran," jelasnya.
Selain itu dijelaskan wanita yang akrab disapa Oma ini bagi mereka penderita HIV di Kabupaten Indragiri Hilir juga mendapatkan bantuan nutrisi dari Kemensos dan Dinas Sosial, yang diserahkan pada hari HIV.
"Untuk tahun ini ada 20 orang tapi kita tambah dari bantuan kemensos 20 orang, jadi ada 40 orang, tergantung ketersediaan anggaran," imbuh Oma.
Sementara itu di tahun 2021, ada bantuan wirausaha yang diterima seorang penyandang disabilitas penjual buah di kecamatan Enok, tanah merah berupa motor roda tiga dari Kemensos.(Advertorial /Dinsos)

Berita Lainnya
Meramu Bahan Kimia Surfaktan untuk Rokan
Diduga Serobot Lahan Sawit 50 Hektare, Lima Orang Dilaporkan ke Polres Kampar
Wujud Solidaritas Insan Pers, PWI Bengkalis Serahkan Bantuan Kemanusiaan melalui BAZNAS
Musyawarah Warga dan Kaur Desa Indra Sakti Berakhir Damai, Sengketa Perusakan Tanaman Temui Titik Terang
LBH CLPK Siap Laporkan Kaur Desa Indra Sakti, Musyawarah Buntu dan Pejabat Desa Mengaku Tidak Tahu
Kepala Desa Senama Nenek Diduga Jadi Dalang Konflik, Lahan 2.800 Hektare Dijadikan Arena Perebutan Kuasa
Dukungan Masyarakat Menguat, Wali Murid Larang Anak Ikut Demo Koperasi Merah Putih di SMA 2 Kampar
DPC PDIP SIAK ADAKAN SILATURAHMI DAN KONSOLIDASI SELURUH PENGURUS PARTAI MASA BAKTI 2025-2030