Puluhan Masyarakat Desa Kijang Jaya Demo Kantor Desa dan BPD
Plt. Kadis Kesehatan Apresiasi Nakes di Pos Pelayanan Mudik Lebaran
Gapai Keberkahan Ramadhan, Polres Inhil Santuni Anak Yatim

Nusaperdana.com, Inhil - Dalam rangka menggapai berkah di bulan suci Ramadhan, Kapolres Indragiri Hilir (Inhil), AKBP Budi Setiawan menyantuni anak yatim.
Santunan diberikan usai pelaksanaan shalat tarawih berjamaah di Masjid Al-Ma’arif Mapolres Inhil, Senin (18/3/2024) malam.
Kegiatan santunan ini rutin dilaksanakan Polres Inhil setiap bulan Ramadhan.
"Hari ini setelah melaksanakan shalat tarawih berjamaah, kami memberikan santunan kepada anak yatim, yang mana anggarannya berasal dari infaq personel Polres Inhil selama tahun 2023-2024," kata Kapolres Inhil, AKBP Budi.
Kegiatan tersebut juga dihadiri para Pejabat Polres Inhil dan Imam masjid, Ustad Jamhur.
"Santunan yang diberikan berupa uang tunai. Semoga bermanfaat bagi keluarga yang menerima, serta dapat sedikit membantu memenuhi kebutuhan Ramadhan menjelang hari Raya Idul Fitri nanti," harapnya.
Ia juga berharap di bulan Ramadhan yang penuh berkah ini, selalu diberikan keberkahan dan perlindungan dari Alloh SWT.
"Segala hal yang kita cita-citakan dapat kita raih dan mudah-mudahan wilayah hukum Polres Inhil selalu berada dalam keadaan kondusif. Kedepan kita semua bisa meningkatkan amal melalui infaq untuk anak yatim pada periode selanjutnya,” ucap AKBP Budi.
Berita Lainnya
Puluhan Masyarakat Desa Kijang Jaya Demo Kantor Desa dan BPD
Meriahkan HBP, Kalapas IIA Bangkinang Resmi Buka Pekan Olahraga dan Seni Narapidana
Bupati Kasmarni Hadiri Halal Bihalal Pengurus DPD Partai Gerindra
Kadis Kominfotik Bengkalis Buka Rapat Penyusunan Domain SIA-SPBE
Tumpukan Sampah di Pekanbaru Memprihatinkan: Wali Kota dan Kapolda Riau Beri Peringatan
Bupati Bengkalis Apresiasi Antusias Masyarakat Bengkalis Ikuti Fun Run 2025
Bupati Bengkalis Sambut Tim BPK Laksanakan Pemeriksaan Terperinci LKPD 2024
Di Pimpin Sekda, Pemkab Bengkalis Rapat Persiapan Pembentukan Sekolah Rakyat