Kolaborasi PHR-PDSI Dalam Menjaga Ketahanan Energi Negeri
Ketua DPRD Inhil Terima Penghargaan Dari KPU
IPEPMA Labuhanbatu Raya Dukung PKS PPSP Beroperasi

Nusaperdana.com, Labuhanbatu - Ikatan Pemuda Pelajar Mahasiswa (IPEPMA) Labuhanbatu Raya menyatakan mendukung beroperasinya Pabrik Kelapa Sawit (PKS) PT. Pulo Padang Sawit Permai (PPSP) di Kelurahan Pulo Padang, Kecamatan Rantau Utara.
Dukungan itu disampaikan Ketua IPEPMA Labuhanbatu Raya, Suriadi Ritonga didampingi Ketua Bidang Advokasi Azharuddin Panjaitan dan Bendahara Iskandar Muda Harahap, saat mengunjungi PKS PT PPSP, Kamis (14/07/22) siang.
Menurut Suriadi Ritonga, alasannya mendukung beroperasinya PKS PKS PT PPSP tersebut dikarenakan kehadiran PKS itu akan menumbuhkan perekonomian masyarakat.
Selain itu tambah dia, kehadiran PKS tentunya membuka lapangan pekerjaan bagi masyarakat sekitar, sehingga akan mengurangi jumlah pengangguran.
Kemudian, keberadaan PKS juga akan berkontribusi untuk pembangunan melalui dana Coorporate Social Responsibility (CSR).
"Dana CSR dari perusahaan tentunya dapat digunakan untuk pembangunan di bidang pendidikan, sosial maupun infrastruktur" ujar Suriadi.
Point terakhir alasan dukungan terhadap PKS PT PPSP, keberadaan PKS akan menghadirkan edukasi kepada masyarakat.
Atas dasar itu, Suriadi meminta agar instansi pemerintahan mendukung kehadiran PKS demi percepatan ekonomi dan menindak siapa saja yang menghalangi beroperasinya PKS PT PPSP.(IS)
Berita Lainnya
Istri Pj Bupati Inhil Didampingi Kadiskes Kunjungi Posyandu Mawar di Jalan Soebratas
Bupati Inhil Ajak Warga Konsumsi Kelapa Muda Cegah Corona
Dukung Program Vaksinasi, Guru dan Tendik Mulai Divaksin
Open house Idul Fitri 1440 H, Ketua DPRD Inhil Menjamu Ratusan Tamu Di Kediaman Dinas
Razia Kedisiplinan Protkes Covid-19 di Inhil Rutin Dilaksanakan
Bupati Tegal Menghukum Sejumlah Pelanggar Protokol Kesehatan
Bupati Inhil Hadiri Wisuda Angkatan Pertama Rumah Tahfidz AR Rasyid
Pj Gubri Serahkan Zakat ke Baznas Riau