Temuan LHP di Disdikpora Kampar Tahun 2023 Disaat Aidil Plt Kadis
Diduga Kades Kijang Jaya Jual 1 Unit Ruko Milik Desa
Jaga Kondusivitas Pemilu, Dit Intelkam Polda Riau Silaturahmi dengan Pengurus Apdesi Kampar
Nusaperdana.com - Menciptakan situasi Kamtibmas yang kondusif di wilayah hukum Polda Riau, khususnya Kabupaten Kampar, Dit Intelkam Polda Riau melalui Unit 1 Subdit Politik menggelar silaturahmi dengan Asosiasi Pemerintah Desa Seluruh Indonesia (Apdesi) Kabupaten Kampar.
Di bawah pimpinan Kompol Muhammad Syulwan Nasution beserta anggota melakukan koordinasi dan silaturrahmi dengan Ketua dan Pengurus Apdesi Kabupaten Kampar. Pada kesempatan itu, ada beberapa yang disampaikan Kompol Muhammad Syulwan Nasution.
"Apdesi kabupaten agar bisa sama-sama menjaga situasi Kamtibmas yang kondusif dan mengimbau kepada masyarakat agar tetap menjaga situasi pasca pemungutan suara Pemilu tahun 2024," kata Kompol Muhammad Syulwan Nasution, Sabtu (09/03/2024).
Kemudian, ia mengimbau agar seluruh Kepala Desa di Kabupaten Kampar untuk bersikap netral pada pelaksanaan pemilu ataupun Pilkada tahun 2024. Lanjutnya, jika ada hal-hal yang dianggap permalasahan atau sengketa dalam pemilu maka agar dilaporkan dan dipercayakan kepada pihak yang berwenang.
"Supaya, pihak berwenang dapat menyelesaikan dengan cara sebaik-baiknya dan sesuai aturan hukum yang berlaku," katanya.
Apdesi Kabupaten Kampar melalui Ketua M Haris CH SPd dan Pengurus siap mendukung Polda Riau untuk menjaga situasi Kamtibmas yang kondusif serta mengimbau kepada masyarakat Kabupaten Kampar untuk sama-sama menjaga situasi yang kondusif pasca pemungutan suara Pemilu serentak tahun 2024.**
Berita Lainnya
Polsek Siak Pastikan Situasi Aman dan Kondusif Saat Patroli Kamtibmas Pasca Unjuk Rasa di PT. SSL
Temuan LHP di Disdikpora Kampar Tahun 2023 Disaat Aidil Plt Kadis
Diduga Kades Kijang Jaya Jual 1 Unit Ruko Milik Desa
Langkah Nyata Kapolsek Tapung Hilir di Hari Bhayangkara ke 79: Jaga Gajah Liar dan Lindungi Warga
Kades Air Hitam: Kita Ke Kejati Riau Memenuhi Undangan Tim Satgas PKH Untuk Klarifikasi
Sinergi Polri dan Desa: Pembagian BLT di Tapung Lestari Berjalan Aman dan Tertib
Bupati Bengkalis Sambut Kedatangan Kafilah Kabupaten/Kota se-Riau di Malam Ta'aruf Pelantikan Dewan dan Majelis Hakim
Dosen Hukum UNISI Gelar PKM di Maqam Ulama Kharismatik, Dapat Apresiasi Nasional