Masuri Silaturahmi dan Makan Bersama Ojek Online Duri

Nusaperdana.com, Duri - Di negeri yang terkenal dengan petrodollar, Kecamatan Mandau (Duri), ternyata ada komunitas Ojek Online (Ojol). Sehingga disana, masyarakat duri bisa mendapatkan akses jasa transportasi darat. Walau terbilang baru, komunitas ini sudah mampu melayani keinginan para pengguna jasa Ojol.
Melalui pertemuan singkat dan padat. Ketua Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Bengkalis Masuri, SH menyempatkan diri menyambangi komunitas Ojol tersebut. Tak hanya melakukan pertemuan, Masuri juga mengadakan makan bersama dengan komunitas Ojol Duri, Rabu (11/3/2020).
Masuri yang merupakan salah satu Bakal Calaon (Balon) Bupati Bengkalis 2020 tersebut, tampak akrab berbaur dengan komunitas Ojol Kota Duri di Posko Pemenangan Masuri, Jalan Swadaya, Kelurahan Balik Alam, Kecamatan Mandau.
Kegiatan itu, turut dihadiri puluhan driver ojol. Pertemuan penuh keakraban tersebut, komunitas Ojol saling berdiskusi dan membahas kondisi perekonomian di Kabupaten Bengkalis.
“Ya hari ini, saya berada ditengah-tengah sahabat dan rekan-rekan di komunitas Ojek Online Duri. Ternyata mereka hari ini bisa eksis disini. Sambil makan bersama saya menampung aspirasi mereka,”kata Masuri.
Lebih lanjut Masuri menjelaskan, jika komunitas Ojol Duri berdiri dengan sendirinya. Mereka terlihat kompak, kemudian bisa menjalin hubungan yang baik dengan para masyarakat pengguna jasa ojol.
“Tidak banyak harapan mereka. Bahkan sempat mempertanyakan kondisi ekonomi di Kabupaten Bengkalis. Kemudian mereka berharap adanya perlindungan dan pemberdayaan komunitas Ojol agar menjadi lebih baik,”urainya. (putra)
Berita Lainnya
Rapat Pleno PWI Bengkalis Dukung Penuh MTQ Riau dan Evaluasi Keanggotaan
Marak Jual Beli Internet Ilegal di Inhil, BUMDes dan Individu Diduga Terlibat
Satlantas Polres Kampar Berikan Edukasi dan Helm SNI Kepada Pelajar di SMP N 1 Bangkinang Kota, Wujudkan Kamseltibcarlantas
Satlantas Polres Kampar Sosialisasikan Etika Berlalu Lintas di SMP N 2 Bangkinang, Wujudkan Kamseltibcarlantas
Kapolsek Tambang Rapat Koordinasi Terkait Harkamtibmas Dalam Operasional Perusahaan dan Larangan Pemanfaatan Tambang Ilegal
KSOP Bengkalis Soroti Masalah Keselamatan Pelabuhan Roro Air Putih
Sosialisasikan Keselamatan Obvitnas, PHR Ajak Masyarakat Dukung Ketahanan Energi
Dari 10 Wartawan Bengkalis Ikut Serta dalam OKK PWI Riau Lima Yang Dinyatakan Lulus