Harkitnas 2025: PHR Perkuat Semangat Menjaga Ketahanan Energi Nasional
Polisi Tangkap Pengedar Narkoba di Jalan Gerilya Tembilahan Hulu
Pemkab Inhil Gelar Rapat Pleno ke-1 Percepatan Akses Keuangan Daerah

Nusaperdana.com, Indragiri Hilir - Pemerintah Kabupaten Indragiri Hilir melalui Bagian Perekonomian Sekretariat Daerah Inhil menggelar Rapat Pleno ke-1 Tim Percepatan Akses Keuangan Daerah (TPAKD) di Aula Lantai 5 Kantor Bupati pada Rabu pagi, 14 Agustus 2024.
Rapat pleno ini dibuka dan dipimpin oleh Asisten Bidang Ekonomi dan Pembangunan Setda Inhil, Junaidi Ismail, yang mewakili PJ Bupati. Acara tersebut dihadiri oleh kepala OPD terkait di lingkungan Pemkab Inhil, pimpinan bank yang ada di Inhil, serta para tamu undangan lainnya.
Tujuan dari rapat ini adalah untuk menetapkan program kerja TPAKD Kabupaten Inhil tahun 2024. Program tersebut meliputi optimalisasi Kredit Usaha Rakyat (KUR), Laku Pandai Satu Rekening Satu Pelajar (KEJAR), dan Kredit Ultra Mikro (UMI).
Dalam sambutannya, Junaidi Ismail berpesan kepada peserta agar semua peserta dapat berkontribusi aktif dalam diskusi dan bekerja sama untuk mencapai target yang diinginkan.
“Oleh karena itu, penting rapat pleno ini. Maka saya berpesan kepada peserta untuk menjadikan rapat ini berdiskusi berbagai ide dan menjalankan kerjasama yang erat dalam mencapai tujuan,” ujar Junaidi.
Setelah pembukaan, acara dilanjutkan dengan pemaparan materi, diskusi, dan sesi tanya jawab oleh narasumber dengan para peserta rapat.(adv)
Berita Lainnya
Ketua LPPNRI Penuhi Pemanggilan Pemeriksaan Kejari Kampar Terkait Desa Kijang Jaya.
Bea Cukai Tembilahan Gagalkan Penyelundupan 15 Ton Mangga Ilegal ke Indragiri Hilir
Satlantas Polres Kampar Sosialisasikan Keselamatan Berlalu Lintas di SMK N 1 Bangkinang, Bagikan Helm SNI
PHR Pacu 386 Sumur Siap Konstruksi, Bukti Komitmen Kuat Dukung Ketahanan Energi
Kapolsek Tembilahan Hulu Hadirkan Al-Insyirah, Warisan untuk Generasi Qur'ani
Meresahkan, Satpol PP Kampar Gerak Cepat Amankan Dua Pasangan Yang Diduga Mesum
Harkitnas 2025: PHR Perkuat Semangat Menjaga Ketahanan Energi Nasional
Gedung PWI Bengkalis Diusul Jadi Pusat Media Center MTQ Tingkat Provinsi Riau