Penanganan Covid-19, Pemkab Barru Siapkan Rp 20 Miliar

Nusaperdana.com, Barru Sulsel - Pemerintah Kabupaten Barru menyiapkan anggaran minimal Rp20 miliar untuk penanganan Covid-19.
Sesuai refocusing yang terus digenjot masing-masing SKPD dan unit kerja di lingkup Pemkab Barru, sudah ada hitungan lebih dari Rp. 20 Miliar untuk bisa dialokasikan ke penanganan Covid-19 sesuai instruksi Menteri Dalam Negeri (Mendagri).
“Perhitungan sementara sampai hari ini, itu sudah ada lebih 20 Miliar rupiah bisa kita siapkan. Tadi dari Kemendagri juga menanyakan, dan kami jawab minimal 20 Miliar,” sebut Bupati Barru Suardi Saleh saat memberikan keterangan pers di Posko dan Media Center Percepatan Penanganan Covid-19, Rabu (08/04/20).
Didampingi Wakil Bupati Barru Nasruddin AM, Plh. Sekda Abustan, Kepala BPKAD Abubakar, dan Juru Bicara Tim Gugus Tugas dr. Amis, Suardi Saleh mengurai jika pihaknya akan melakukan efesiensi anggaran demi mengalokasikan ke penanganan corona.
"Kita akan mengefesiensi anggaran untuk digeser demi kepentingan penanganan Covid-19. Dan sementara ini kita terus menghitung di tiap SKPD yang mana program kegiatan yang kita refocusing,” tambahnya.
Menurut dia, sesuai pengarahan saat rapat koordinasi dengan para pimpinan SKPD dan unit kerja, maupun ke para camat, anggaran yang digeser, diantaranya biaya perjalanan dinas selama tiga bulan, pelatihan, diklat, serta beberapa kegiatan yang tidak terlalu mendesak atau memungkinkan ditunda.
"Besok 9 April akan kita finishing jumlah totalnya sesuai batas waktu di instruksi Mendagri Nomor 1 Tahun 2020,” kata Suardi Saleh yang selama satu bulan terakhir fokus menjalankan tanggung jawab menangani dan mengantisipasi penyebaran Corona.
Pengalokasian ulang anggaran ini untuk memenuhi Instruksi Mendagri Nomor 1 Tahun 2020 untuk Percepatan Penanganan Covid-19 dalam membiayai tiga poin. Masing-masing penanganan kesehatan, penanganan dampak ekonomi, dan penyediaan jaring pengaman sosial atau sosial safety net.
Selain menyampaikan kesiapan anggaran, pihaknya juga menjelaskan perkembangan penanganan Covid-19. Hingga hari ini, Orang Dalam Pemantauan (ODP) sisa dua, dan satu PDP yang dirawat di RSUD Barru. (Amir)
Berita Lainnya
Begini Tanggapan Ketua DPRD Kampar Terkait 3 Orang Anggota DPRD Kampar Terseret Kasus
Polisi Berbagi Kebaikan: Satlantas Polres Kampar Edukasi Pelajar Baru SMA N 1 Koto Kampar Hulu tentang Keselamatan
Dugaan Pelabuhan Tikus di Kijang, Bintan Timur: Warga Minta Pihak Berwenang Bertindak
Diduga Mangkir 2 Kali, LPPNRI Desak Kejari Kampar Untuk Menjemput Paksa Oknum Anggota DPRD Kampar
DPP PPP Resmi Keluarkan SK DPW PPP Riau Kepemimpinan Baru Sah di Jabat H. Ikbal Sayuti
Sinergi Pertamina Hulu Rokan dan Pertamina Lubricants Wujudkan Injeksi Perdana Surfaktan PHR24 di Proyek CEOR Balam South
Warga Bangkinang Ditangkap Satreskrim Polres Kampar, Ini Kasusnya
Malam Puncak HUT Bhayangkara ke-79 Polres Bengkalis Pecah, Deretan Tokoh Hadir, Ribuan Masyarakat Tumpah Ruah di Simpang Jengkol