Puluhan Masyarakat Desa Kijang Jaya Demo Kantor Desa dan BPD
Plt. Kadis Kesehatan Apresiasi Nakes di Pos Pelayanan Mudik Lebaran
Polres Inhil Minta Doa Anak Panti Asuhan agar Kamtibmas Inhil Terjaga

Nusaperdana.com, Inhil - Polres Inhil membagikan berbagai jenis sembako untuk anak-anak di Panti Asuhan Muhammadiyah Jalan Pendidikan Tembilahan Tembilahan Jumat (5/1/2024).
Sembako itu langsung diserahkan Kapolres Inhil AKBP Budi Setiawan SIK MIK kepada Sekretaris Panti Asuhan Muhammadiyah, M Kailani.
AKBP Budi mengatakan pemberian sembako ini sebagai bentuk kepedulian Polres Inhil terhadap anak-anak yatim piatu di Kabupaten Inhil.
“Hari ini kita berikan beras, gula, Indomie, minyak goreng dan lainnya,” ujarnya.
Melalui momen Jumat Berkah ini diharapkan anak-anak di panti ini mendoakan agar situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) di wilayah Inhil selalu kondusif serta aman.
“Sembako ini merupakan swadaya dari kami. Diharapkan dapat membantu memenuhi kebutuhan anak-anak di panti asuhan ini. Kita juga minta doa agar situasi kamtibmas di Inhil selalu kondusif serta aman,” sebutnya.
Sekretaris Panti Asuhan Muhammadiyah, M Kailani mengucapkan rasa syukurnya dan terimakasih atas bantuan yang diberikan.
"Tentunya bantuan ini meringankan beban yayasan dalam memenuhi kebutuhan anak-anak. Terimakasih bantuan yang diberikan. Ini sangat membantu dan bermanfaat bagi anak-anak,” katanya.
Dalam panti ini dihuni oleh puluhan anak-anak. Mereka semuanya mendoakan agar polisi di Inhil selalu dalam perlindungan Allah SWT.
Bantuan ini juga membuktikan bahwa keberadaan polisi di masyarakat sangat membantu, khususnya di Panti Asuhan Muhammadiyah.
Berita Lainnya
Rakor bersama Gubernur Riau, Wabup Husni Sampai Sejumlah Usulan Pembangunan
Puluhan Masyarakat Desa Kijang Jaya Demo Kantor Desa dan BPD
Pemkab Siak Tetapkan Status Siaga Darurat Karhutla.
Meriahkan HBP, Kalapas IIA Bangkinang Resmi Buka Pekan Olahraga dan Seni Narapidana
Bupati Kasmarni Hadiri Halal Bihalal Pengurus DPD Partai Gerindra
Kadis Kominfotik Bengkalis Buka Rapat Penyusunan Domain SIA-SPBE
Wabup Siak Ajak ASN Tetap Fokus Kerja Meski Kondisi Keuangan Belum Stabil
Tumpukan Sampah di Pekanbaru Memprihatinkan: Wali Kota dan Kapolda Riau Beri Peringatan