Puluhan Masyarakat Desa Kijang Jaya Demo Kantor Desa dan BPD
Plt. Kadis Kesehatan Apresiasi Nakes di Pos Pelayanan Mudik Lebaran
Satu OTG di Toraja Utara Terkonfirmasi Positif Covid-19

Nusaperdana.com, Toraja Utara - Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Toraja Utara malam ini kembali mengumumkan satu Orang Tanpa Gejala (OTG) terkonfirmasi positif, sehingga total warga yang positif terpapar Covid-19 sebanyak empat orang, Jumat (19/6/2020).
"Hasil sampel Swab Test pasien 04 menggunakan alat Tes Cepat Molekuler (TCM) di RSUD Lakipadada Tana Toraja dan dinyatakan positif Covid-19," terang Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Toraja Utara, Anugerah Yaya Rundupadang.
Lanjutnya, Pasien 04 adalah seorang laki-laki (38) merupakan warga Kabupaten Gowa yang sering melakukan perjalanan ke Toraja Utara.
"Pasien sudah dibawa ke Makassar untuk mengikuti program gubernur yaitu wisata covid di hotel Harper," jelas Yaya sapaan akrabnya.
Menyikapi hal tersebut, Satgas Covid-19 Toraja Utara mengingatkan agar tetap menerapkan protokol kesehatan.
"Ayo bersama kita cegah virus Corona dengan tidak keluar rumah jika tidak begitu penting, terapkan physical distancing (menjaga jarak), gunakan masker setiap keluar rumah, selalu mencuci tangan menggunakan sabun, dan hindari aktifitas yang melibatkan banyak orang berkumpul," kuncinya. (Arie)
Berita Lainnya
Rakor bersama Gubernur Riau, Wabup Husni Sampai Sejumlah Usulan Pembangunan
Puluhan Masyarakat Desa Kijang Jaya Demo Kantor Desa dan BPD
Pemkab Siak Tetapkan Status Siaga Darurat Karhutla.
Meriahkan HBP, Kalapas IIA Bangkinang Resmi Buka Pekan Olahraga dan Seni Narapidana
Bupati Kasmarni Hadiri Halal Bihalal Pengurus DPD Partai Gerindra
Kadis Kominfotik Bengkalis Buka Rapat Penyusunan Domain SIA-SPBE
Wabup Siak Ajak ASN Tetap Fokus Kerja Meski Kondisi Keuangan Belum Stabil
Tumpukan Sampah di Pekanbaru Memprihatinkan: Wali Kota dan Kapolda Riau Beri Peringatan