GMNI Minta Pemkab Inhil Anggarkan Program UHC Setahun Penuh
Turun Langsung ke Pos Ronda, Kapolres Kampar Serap Aspirasi Warga
PMII Bengkalis Nilai Tunda Bayar Jadi Alarm Pemkab Untuk Berbenah
Sempat Hilang, Akhirnya Wakid Alkahfi Kembali Pulang Ke Rumah
Nusaperdana.com,Duri - Seorang anak SMP bernama Wakid Alkahfi yang meninggalkan rumah pada tanggal 27 Mai 2023 lalu, dilaporkan pihak Keluarga ke Polsek Mandau dengan Surat Keterangan Orang Hilang Nomor : SKET/34/IV/2023/SPKT/SEK-MANDAU, tanggal 05 Juni 2023, akhirnya kembali pulang ke rumah dengan selamat.
Bocah laki-laki berusia sekitar 13 tahun ini ditemukan pada hari Jum'at (9/6/2023) sekitar pukul 08.00 wib, berkat kerjasama pihak keluarga (Pelapor) dan Polsek Mandau melakukan upaya pencarian.
Kapolsek Mandau Kompol Hairul Hidayat SIK, MM, MH mengatakan setelah ditemukan sekitar pukul 09.00 wib, langsung menyambut Wakid Alkahfi bersama pamannya Widianto di Polsek Mandau untuk di lakukan tanya jawab.
"Dari tanya jawab, Wakid Alkahfi menerangkan bahwa dia kabur dari rumah dikarenakan takut kena marahi oleh orang tuanya sehingga mencari tempat persembunyian," ucap Kapolsek didampingi Kanit Sabhara Iptu Zulkifli, sembari memberikan pandangan dan motivasi kepada bocah laki-laki berusia 13 tahun itu.
Dikatakan Kompol Hairul, setelah dilakukan tanya Jawab dan memberi pandangan, Wakid Alkahfi kita serahkan kepada pihak keluarga yang diwakili oleh pamannya bernama Widyanto.
Sementara itu, Widyanto selaku paman Wakid Alkahfi mewakili pihak Keluarga merasa senang dan mengucapkan terimakasih atas kerjasama Polsek Mandau.
"Terimakasih Kapolsek Mandau atas perhatian dan respon yang di berikan kepada kami, sehingga Wakid Alkahfi dapat kami bawa pulang ke rumah," pungkasnya.**

Berita Lainnya
MK Warning Keras Polri-Kejaksaan: Wartawan Tak Bisa Dipidana, Pasal 433–434 KUHP Baru Dilarang Sentuh Karya Jurnalistik
MK Tegaskan Wartawan Tak Bisa Dipidana, MHD Sanusi: Pasal 433–434 KUHP Baru Tak Boleh Jadi Alat Bungkam Pers
GMNI Minta Pemkab Inhil Anggarkan Program UHC Setahun Penuh
Pemkab Bengkalis Dukung Operasional PHR Wujudkan Swasembada Energi di WK Rokan
Turun Langsung ke Pos Ronda, Kapolres Kampar Serap Aspirasi Warga
Diduga Tambang Ilegal Kebal Hukum, Pusat Diminta Ambil Alih Kasus Galian Tanah di Kampar
PMII Bengkalis Nilai Tunda Bayar Jadi Alarm Pemkab Untuk Berbenah
Sanusi Desak DPRD dan Aparat Hukum Awasi Penagihan Denda Triliunan Rupiah Perusahaan Sawit di Riau