Terkait Permasalahan PT. SSS, FKPM Lubuk Batu Jaya Audiensi Dengan Plh. Bupati Inhu


Nusaperdana.com, Inhu - Forum Komunikasi Pemuda dan Masyarakat (FKPM) Lubuk Batu Jaya yang dikordinatori oleh Ade Saputra melakukan audiensi bersama Plh. Bupati Inhu beserta jajarannya di Ruang Rapat SEKDA. Kamis Pagi (18/3/2021) 

Dalam pertemuan tersebut, Ada beberapa tuntutan yang disampaikan oleh koordinator FKPM Ade Saputra terhadap pemerintah kabupaten, Pertama gerakan Forum Komunikasi Pemuda Masyarakat (FKPM) meminta pemerintah untuk menjelaskan terkait penutupan pabrik atau beroperasi nya PT SSS di Kec. Lubuk Batu Jaya.
(Peraturan yang berlaku, baik peraturan pemda maupun SOP Pabrik tersebut). Kemudian yang kedua FKPM meminta pemerintah untuk menghimbau PT. SSS memprioritaskan pekerja tempatan/lokal (Putra daerah). Ketiga FKPM LBJ meminta untuk difasilitasi terkait pertemuan dengan pimpinan PT. SSS guna membahas isu yang beredar sehingga masyarakat mendapatkan informasi yang jelas. 

"Agar pemuda dan masyarakat tempatan seperti kami ini bisa mengetahui apa yang sebenarnya terjadi tanpa di politisasi oleh oknum-oknum yang tidak bertanggungjawab," Ujar Ade

Menanggapi tuntutan tersebut Plh. Bupati Ir.H.Hendrizal,M.Si meminta seluruh kepala dinas yang hadir untuk menjelaskan terkait 3 (tiga) tuntutan yang disampaikan FKPM. 

"Saya minta kepada kepala Dinas yang hadir agar kiranya dapat memberikan penjelasan terkait tuntutan yang disampaikn FKPM" Terang Plh. Bupati Inhu H. Hendrizal

H. Hendrizal juga memberikan kesimpulan bahwa, Audiensi ini merupakan diskusi guna mendapat kejelasan, namun Indragiri Hulu merupakan daerah hukum. Terkait hal ini ada baiknya kita mengacu pada peraturan yang berlaku.

Acara pertemuan tersebut dipimpin langsung oleh Plh. Bupati Kabupaten Indragiri Hulu, Ir.H.Hendrizal, M. Si yang didampingi oleh Kepala Dinas Pertanian dan Perikanan , Paino Sp, Kabid perkebunan, Dedi Dianto Sp,  serta Camat Lubuk Batu Jaya, Triyatno. 

Plh. Bupati menyambut hangat kedatangan FKPM, selain itu H. Hendrizal juga menghimbau kepada FKPM agar tetap bersikap netral demi kemajuan Daerah 

"saya menghimbau kepada FKPM agar tetap bersikap netral untuk kemajuan Daerah Kabupaten Indragiri Hulu" Tutupnya. (Karto)



[Ikuti Nusaperdana.com Melalui Sosial Media]



Tulis Komentar