TP-PKK Air Jamban Ikuti Sosialisasi Pelatihan Dasawisma

Foto Sekcam Mandau Yoan Dema, Lurah Ramadhani bersama TP-PKK Air Jamban

Nusaperdana.com,Mandau -- TP-PKK Kelurahan Air Jamban mengelar sosialisasi pelatihan Dasawisma yang bertujuan untuk membantu anggota PKK Kelurahan Air Jamban dalam menambah pengetahuan dan meningkatkan kapasitas anggotanya dalam  memahami dasawisma. 

Bertempat di jalan Rokan, pelatihan Dasawisma dibuka oleh Camat Mandau Riki Rihardi diwakili Sekcam Yoan Dema bersama Lurah Air Jamban Ramadhani, Kamis (11/08) kemarin. 

Lurah Air Jamban Ramadhani pada kesempatan itu memberi semangat kepada seluruh anggota TP-PKK kelurahan Air Jamban serta memberi informasi akan diadakan perlombaan di setiap Dasawisma Kelurahan Air Jamban. 

Sementara itu, Camat Mandau Riki Rihardi diwakili Sekcam Yoan Dema mengajak seluruh peserta yang hadir untuk dapat mengikuti sosialisasi yang diberikan oleh narasumber dengan baik.

Yoan Dema juga mengucapkan ungkapan terimakasih kepada Bupati Bengkalis Kasmarni yang telah menganggarkan program-program unggulan bagi masyarakat salah satunya pemberdayaan masyarakat melalui sosialisasi dasawisma ini. 

"Semoga kegiatan ini dapat bermanfaat bagi kita untuk meningkatkan kualitas hidup dan dapat menambah penghasilan dari hasil dasawisma ini, paling tidak dapat memenuhi kebutuhan hidup sehari hari," ucapnya secara resmi sosialisasi pelatihan Dasawisma. **



[Ikuti Nusaperdana.com Melalui Sosial Media]



Tulis Komentar