Wakapolres Torut Turun Tangan Mediasi Kasus Penganiayaan

Nusaperdana.com, Toraja Utara - Wakil Kepala Kepolisian Resort (Wakapolres) Toraja Utara, KOMPOL Mathius M Tappi, SH turun tangan lakukan mediasi terhadap kasus penganiayaan.
Korban dan pelapor dipertemukan di Mapolres Toraja Utara, Jumat (8/5/2020) sekitar pukul 13.00 Wita. Dalam pertemuan tersebut tiga korban dan dua pelaku serta orang tuanya ikut dihadirkan.
Menurut Wakapolres Torut, kasus penganiayaan ini terjadi di Kelurahan Palawa, Kecamatan Sesean. Mereka dipertemukan hari ini untuk menempuh jalur damai.
"Keluarga pelapor dan korban menerima penyelesaian kasus penganiayaan tersebut dilakukan dengan cara kekeluargaan dengan pertimbangan keluarga korban menginginkan kedamaian dan agar kejadian tersebut tidak berlanjut," katanya.
Kemudian, keluarga korban juga mengharapkan keikhlasan keluarga pelaku dapat membiayai korban yang masih dalam pengobatan. Pihak pelaku juga menyadari kesalahannya dan minta maaf kepada pihak korban dan kemudian bersedia membantu biaya pengobatan dari Korban.
"Kedua belah pihak telah berdamai dan dari keluarga korban berharap agar kejadian tersebut tidak berulang," tambah Wakapolres.
Selain Wakapolres Torut, pertemuan tersebut juga dihadiri oleh Kasat Reskrim AKP Hardjoko, Kasat Sabhara AKP Daryatmo SE, Kapolsek Sesean AKP Simon Sangka, Kanit Reskrim Polsek Sesean AIPDA Ahmadi, SE. (Hms/Arie)
Berita Lainnya
Satlantas Polres Kampar Sosialisasikan Etika Berlalu Lintas di SMP N 2 Bangkinang, Wujudkan Kamseltibcarlantas
Kapolsek Tambang Rapat Koordinasi Terkait Harkamtibmas Dalam Operasional Perusahaan dan Larangan Pemanfaatan Tambang Ilegal
Sosialisasikan Keselamatan Obvitnas, PHR Ajak Masyarakat Dukung Ketahanan Energi
Dari 10 Wartawan Bengkalis Ikut Serta dalam OKK PWI Riau Lima Yang Dinyatakan Lulus
Komitmen Hijau di Wilayah Operasi, PHR Rajut Asa Habitat Lutung Kokah
Seleksi PWI Riau di Ikuti 92 Peserta Untuk Angkatan XVI, 72 Peserta Lulus, 10 Bersyarat
Polres Kampar Ringkus Pelaku Penggelapan Sepeda Motor di Bangkinang, Pelaku Beraksi dengan Modus Pinjam.
Polsek Tapung Telusuri Informasi Tambang Pasir Ilegal, Temukan Aktivitas Pertambangan Berizin Milik PT Hamka Maju Karya