Bupati Asahan Hadiri Musrembang RKPD Sumut Tahun 2023

Nusaperdana.com, Asahan - Bupati Asahan H. Surya, BSc dan Kepala Daerah se-Sumatera Utara (Sumut) menghadiri Musrembang RKPD Sumatera Utara (Sumut) Tahun 2023 di Aula Hotel Santika Dyandra Convention Hall Medan, Rabu (30/03/2022).
Kegiatan Musrembang ini dibuka langsung oleh Gubernur Sumatera Utara (Gubsu) Edy Rahmayadi. Dalam pembukaan tersebut Gubsu menyampaikan beberapa point yakni meminta kepada seluruh Kepala Daerah di Sumut untuk membenahi dan menjaga potensi wisata yang ada di wilayahnya.
Selanjutnya Gubsu meminta untuk meningkatkan potensi atlet dengan memberikan fasilitas sarana dan prasarana kepada para atlet, sehingga kualitas atlet menjadi lebih baik lagi kedepannya. Kemudian Gubsu meminta agar Kepala Daerah di Sumut memperhatikan dan memperbaiki infrastruktur diwilayahnya.
Gubsu juga mengatakan, akan menyelesaikan tugasnya sebagai Gubsu sampai waktu yang ditentukan, dan ini merupakan komitmen saya dalam mensejahterakan masyarakat Sumut. “Kita harus membesarkan Sumatera Utara dan mari kita bersatu membangun Sumut menjadi Sumut yang bermartabat,” ucap Edy menutup pidatonya.
Usai mengikuti pembukaan musrembang Bupati Asahan H. Surya, BSc menyambut baik pernyataan gubsu tersebut beliau mengatakan bahwa Pemerintah Kabupaten Asahan akan mendukung segala upaya dalam mensejahterakan masyarakat Sumatera Utara, terkhusus lagi masyarakat Kabupaten Asahan.
Bupati Asahan juga mengatakan, bahwa hari ini Pemerintah Kabupaten Asahan juga mendapat 2 penghargaan dari Gubsu yaitu pencapaian 10 terbaik Kabupaten/Kota dalam realisasi APBD dan terbaik ke-III pencapaian pembangunan infrastruktur se-Sumut.
“Alhamdulillah Pemerintah Kabupaten Asahan mendapat 2 penghargaan dari Gubsu, ini semua berkat kerja keras dari semua pihak. Maka dari itu atas nama Pemerintah Kabupaten Asahan saya mengucapkan terima kasih,” ucap Bupati Asahan.
Menutup pembicaraannya Bupati Asahan mengatakan Pemerintah Kabupaten Asahan akan terus meningkatkan prestasinya, dan akan ikut serta mewujudkan Sumatera Utara Yang Maju, Aman dan Bermartabat.(syahdan)
Berita Lainnya
Kadishub Bengkalis Turun Langsung Ke Pelabuhan Roro Penerapan Booking Tiket Online dan Sistem Genap-Ganjil
Kapolres Siak Tinjau Pos Terpadu Istana Siak dalam Rangka Operasi Ketupat Lancang Kuning 2025
Antrean Sepeda Motor Mengular ke Jalan Raya Sampai Oknum Calo Pun Ada Ro-Ro Air Putih Bengkalis.
Silaturahmi Hangat: Gubernur dan Kapolda Riau Hadiri Open House Wali Kota Pekanbaru
Bupati Bengkalis Kasmarni Laksanakan Shalat Idul Fitri 1446 H/2025 M, di Lapangan Bola Kaki Dusun Sialang Rimbun, Muara Basung
Wali Kota dan Wawako Pekanbaru Shalat Idul Fitri Bersama Warga di Panam
Wali Kota Pekanbaru Gelar Open House, Eratkan Silaturahmi dengan Warga
Lepas Pawai Takbir, Bupati Kampar Mengajak Untuk Saling Memaafkan