Lewat Vokasi, PHR-Pemprov Riau Sinergi Tingkatkan SDM Masyarakat Riau
Fakultas Ilmu Hukum UNISI Gelar PKKMB Mahasiswa RPL
Dusun Suka Jaya Dayun Jadi Kampung Tangguh Nusantara
Nusaperdana.com, Siak - Dusun Suka Jaya diresmikan sebagai Kampung tangguh Nusantara, bersempena Launching Jaga Kampung, Kamis (9/7/2020), oleh Kapolres Siak AKBP Dodi Ferdinan Sanjaya, di Kecamatan Dayun
Dalam sambutan nya, Penjabat (Pj) Sekretaris Daerah Kabupaten Siak Jamaludin menuturkan, Kampung Tangguh Nusantara sendiri merupakan program khusus Kapolri dan Panglima TNI dalam rangka penanganan COVID-19 di bidang kesehatan, keamanan dan sosial ekonomi.
Ia juga mengatakan, sebelumnya Kegiatan Jaga Kampung Tangguh Nusantara, dan Program ketahanan Pangan tersebut telah di Launching oleh Kapolda Riau serta Bupati Siak Alfedri pada beberapa waktu yang lalu di Kabupaten Siak.
"Pemerintah Kabupaten Siak sangat menyambut baik atas dilakukan kegiatan tersebut, hal itu dikarenakan memberikan upaya dalam membangun ketahanan pangan bersama masyarakat. Apa lagi dalam keadaan sekarang ini, dimana pandemi cobid 19 masih saja melanda di sejumlah daerah di negri ini", kata Jamaluddin.
Sementara itu, Kapolres Siak AKBP Doddy Ferdinand Sanjaya juga mengucapkan rasa syukur, serta kebahagiaan bersama jajaran Polres Siak bisa melaksana Launching Jaga Kampung, dalam rangka Kampung Tangguh Nusantara dan Program Ketahanan Pangan di Dusun Suka Jaya Kampung Banjar Seminai Kecamatan Dayun.
Kapolres juga menjelaskan, kegiatan tersebut merupakan suatu upaya untuk bersama-sama menjaga ketahanan pangan dengan tiga tujuan, yakni menciptakan masyatakat kampung yang kuat, kuat dalam menjaga keamanan ketertiban, masyarakat yang sehat, serta cukup pangannya.
"Tujuan ini diharapkan dengan melalui jaga kampung bisa kita wujudkan bersama peran serta semua pihak Polri dan TNI, Pemerintah Kab Siak maupun Masyarakat tetap berupaya menjaga kabupaten Siak bisa tetap aman, sehat dan tidak kekurangan pangan", harap Dodi.
Diakhir acara Penjabat (Pj) Sekda Siak Jamaluddin bersama Kapolres Siak AKBP Dodi Ferdinand Sanjaya, Camat Dayun Novendra Kasmara, melakukan penanaman pohon bersama serta penyerahan bantuan berupa paket sembako kepada masyarakat.
Turut hadir pada kegiatan tersebut, Kadis Kesehatan Toni Candra, Camat Dayun Novendra Kasmara serta Kepala Kampung Banjar Seminai. (Doni)
Berita Lainnya
LPK Rohul Laporkan RS Surya Insani ke Kejari Rohul Diduga rugikan Negara Miliaran Rupiah
Vaksinasi Serentak Kelompok Lansia Polres Asahan Bersama Kapolri
Asrinya Hutan Perumahan PHR, Jadi Rumah Sejuk Bagi Spesies yang Dilindungi
Jelang Ramadhan, Satpol PP Mandau Razia Sejumlah Hotel dan Penginapan
Warga RW 11 Duri Barat Dukung Perempuan Pertama Maju di Pilkada Bengkalis
Dimediasi Pemkab Bengkalis, Konflik Warga Sakai dan Panahatan Sepakati 5 Poin Penting
Lempeng Pisang, Kudapan Tradisional Masyarakat Banjar di Tembilahan
Kapolres Bengkalis Gelar Penanaman Pohon Serentak