Kapolsek Gaung Anak Serka Ajak Masyarakat Ramaikan Kegiatan Isra' Mi'raj


Nusaperdana.com, Indragiri Hilir - Polsek dan Bhayangkari gaung anak serka kabupaten Indragiri hilir (Inhil) akan menggelar kegiatan Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW yang dipusatkan di depan polsek Gas, pada jumat malam tanggal 13 maret 2020 pukul 20.00 wib sampai dengan selesai.

Ketika di konfirmasi awak media (10/3) selasa, Kapolsek gaung anak serka, Iptu Agus Susanto SH, mengajak dan mengundang seluruh lapisan masyarakat kabupaten Indragiri hilir khususnya masyarakat gaung anak serka untuk menghadiri dan meramaikan kegiatan tersebut,Agus juga menyampaikan akan mengundang penceramah H. Yurnalis Sag,dari kota pekanbaru.

Agus mengatakan persiapan kegiatan Isra'Miraj udah mencapai 80 persen kita menyiapkan tiga ribu bungkus konsumsi yang nantinya akan di bagikan ke semua tamu undangan melalui kegiatan tersebut Polsek dan bhayangkari gaung anak serka senantiasa berusaha untuk mengingatkan dan melakukan pembinaan kepada umat muslim di wilayah nya.

“Kita harus selalu sadar terhadap dasar ilmu Allah SWT, yakni Al Qur’an. Peringatan ini diharapkan tidak sekedar kumpul tapi setelah hadir dan mengikutinya ada peningkatan kualitas iman, bisa mengubah sikap dan pandangan hidup kita, pelajari setiap ayat dalam tausiah yang disampaikan, menjadi rujukan bagi kita semua,” ungkapnya.

Ditambahka Agus, kegiatan ini salah satu program rutinitas yang setiap tahun di adakan oleh  polsek gaung anak serka,melalui kegiatan ini Agus ingin mewujudkan masyarakat yang madani.dan itu bisa terwujud ketika masyarakat di wilayah tugasnya memiliki iman dan taqwa yang baik.

“Semoga tausiah yang disampaikan H. Yurnalis Sag pada acara nanti bisa menjadi motivasi untuk belajar memahami kepastian ilmu Allah SWT yang terdapat dalam Al Qur’an,” tandasnya.

Terakhir Agus menyebutkan kegiatan Isra'Miraj yang bertemakan "dengan hikmah Isra'Miraj Nabi besar Muhammad SAW,kita wujudkan zona Integritas beragama dalam membentuk Polri yang anti KKN"," tutupnya.



[Ikuti Nusaperdana.com Melalui Sosial Media]



Tulis Komentar