Bupati Kasmarni Serahkan LKPD Unaudited 2024 Ke BPK Tepat Waktu
Wali Kota dan Wawako Pekanbaru Shalat Idul Fitri Bersama Warga di Panam
Kapolsek Seberida Cek Kesiapan Pos Pelayanan Natal dan Tahun Baru 2023-2024

Nusaperdana.com, Indragiri Hulu - Kapolsek Seberida Kompol Hendrix,SH.,MH bersama anggota dan Personil Polres Inhu melaksanakan pengecekan dan kesiapan kelengkapan Pos Pelayanan (POSYAN) dalam rangka Ops Lilin 2023 -2024 Natal dan Tahun Baru, jumat (12/2023).
Tujuan dari pos pengamanan Operasi Lilin ini adalah untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat selama perayaan Natal dan Tahun Baru. Selain itu, pos ini juga bertujuan untuk menghimbau masyarakat agar selalu menjaga keselamatan berlalu lintas saat melakukan perjalanan mudik Natal 2023 dan Tahun Baru 2024.
Proses pengecekan di Pos Pelayanan Ops Lilin Nataru 2023/2024 berjalan lancar, dan perkembangan selanjutnya akan terus dilaporkan pada kesempatan berikutnya.
Kapolsek Seberida Kompol Hendrix,SH.,MH menyatakan bahwa pihaknya bersama dengan anggota jajaran Polres Inhu dan tim keamanan akan terus memastikan kesiapan Pos Pelayanan untuk mendukung keamanan dan kenyamanan masyarakat selama perayaan Natal dan tahun Baru 2023/2024.
"Diharapkan, pengamanan di Posyan khususnya di wilayah hukum Polsek Seberida umumnya Inhu dapat berjalan dengan lancar sesuai dengan arahan bapak Kapolres," tukasnya
Untuk wilayah Polsek Seberida, Posyan Nataru, berada di lokasi Jalan Lintas Timur dekat dengan Puskesmas Pangkalan Kasai, Simpang 4 Belilas.
(Karto)
Berita Lainnya
Ramadhan Tiba, Ketua DPRD Kepri Iman Sutiawan Berbagi Sembako
LBH Pers SMSI Riau Siap Dampingi Masyarakat Hadapi Masalah Hukum
Gubernur Ansar Sampaikan Gagasan Upaya Peningkatan Layanan Kesehatan dan Nakes kepada Menkes RI
Srikandi PLN Turut Berperan Dalam Komisioning GI 150 kV Talisayan sebagai Wujud Semangat Hari Pahlawan
Kunjungi Proyek Pembangunan TL 150 kV GI Malifut - GI Tobelo, EVP MKJ PLN Tegaskan Komitmen PLN untuk Memperkuat Infrastruktur Kelistrikan di Maluku Utara
Membanggakan, Teknik Sipil UNISI Raih Juara 1 Lomba Tingkat Nasional
SMSI Gagas RM Margono Djojohadikoesoemo Menjadi Pahlawan Nasional, Dukungan Kian Menguat
Pembangunan Kelurahan Dinilai Tertinggal, Ferryandi Janjikan Anggaran Sama Dengan Di Desa