Ketua KONI Bengkalis Apresiasi Kegiatan Pra TMMD Ke -113 di Pinggir

Nusaperdana.com,Bengkalis - Kegiatan Pra Tentara Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-113 yang di laksanakan Kodim 0303/Bengkalis di Kecamatan Pinggir terus mengalir dukungan dan apresiasi dari semua pihak.
Seperti hari ini, dukungan dan apresiasi di sampaikan oleh Ketua Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten Bengkalis Darma Firdaus Sitompul. Senin (25/04) siang.
Ia mengatakan kegiatan TMMD ini adalah program TNI AD yang harus kita dukung, demi kemajuan desa dan mempermudah jalannya perekonomian masyarakat.
"Kami sangat mendukung dan apresiasi setinggi-tingginya kepada Kodim Bengkalis yang sudah membangun jalan lewat program TMMD, untuk kesejahteraan masyarakat khususnya desa, seperti yang dilaksanakan saat ini," ucap Darma Firdaus.
Darma Firdaus yang akrab di sapa ucok itu, menuturkan dengan kehadiran TMMD ini, sangat berdampak positif bagi masyarakat, karena ini juga bertujuan untuk mendukung percepatan pembangunan Pemerintah Daerah hingga merata ke pelosok desa.
"Mudah-mudahan apa yang dilakukan oleh Kodim 0303/Bengkalis ini berjalan lancar dan sukses hingga waktu yang di tetapkan,"ujar Ucok yang juga Ketua DMDI Bengkalis.
Terpisah, Komandan Satgas TMMD ke-113 Kodim 0303/Bengkalis Letkol Inf Endik YH, dengan adanya dukungan dan apresiasi dari Ketua KONI Bengkalis Darma Firdaus Sitompul.
""Dengan adanya dukungan dari semua pihak, atas nama Kodim 0303/Bengkalis mengucapkan ribuan terima kasih,"ungkap Letkol Inf Endik YH.**
Berita Lainnya
Rapat Pleno PWI Bengkalis Dukung Penuh MTQ Riau dan Evaluasi Keanggotaan
Marak Jual Beli Internet Ilegal di Inhil, BUMDes dan Individu Diduga Terlibat
Satlantas Polres Kampar Berikan Edukasi dan Helm SNI Kepada Pelajar di SMP N 1 Bangkinang Kota, Wujudkan Kamseltibcarlantas
Satlantas Polres Kampar Sosialisasikan Etika Berlalu Lintas di SMP N 2 Bangkinang, Wujudkan Kamseltibcarlantas
Kapolsek Tambang Rapat Koordinasi Terkait Harkamtibmas Dalam Operasional Perusahaan dan Larangan Pemanfaatan Tambang Ilegal
KSOP Bengkalis Soroti Masalah Keselamatan Pelabuhan Roro Air Putih
Sosialisasikan Keselamatan Obvitnas, PHR Ajak Masyarakat Dukung Ketahanan Energi
Dari 10 Wartawan Bengkalis Ikut Serta dalam OKK PWI Riau Lima Yang Dinyatakan Lulus