Koramil 03 Kecamatan Seberida Kembali Adakan Serbuan Vaksinasi Dosis ke-2


Nusaperdana.com, Seberida - Menyukseskan program pemerintah dalam percepatan penanganan penyebaran virus Covid -19, Kodim 0302/Inhu melalui Koramil 03/Seberida melakukan serbuan vaksin massal dosis ke-2, gelombang ke 6 dan 8, vaksinasi di gelar di Taman Wisata Panorama, Kelurahan Pangkalan Kasai, Kecamatan Seberida, Kabupaten Indragiri Hulu (Inhu) Selasa, (21/9/2021).

Vaksinasi Massal dosis ke-2 ini jenis Sinovac dengan jumlah target yang di vaksin sebanyak 210 orang, dengan rincian gelomang enam, 10 orang dan gelombang delapan 200 orang. Vaksinasi tersebut yang digelar Koramil 03/Seberida bekerjasama dengan pihak tim kesehatan Puskesmas Pangkalan Kasai yang dipimpin oleh Wakapus Setiawan dan juga pihak managemen Taman Wisata Panorama sebagai penyedia tempat.

Danramil 03/Seberida Kapten Inf. PT Situmorang melalui Bati tuud Peltu Dirlam mengatakan, vaksinasi massal di wisata Panorama Ini sesuai jumlah vaksin dosis pertama yang dilakukan, hari ini merupakan gelombang 6 dan 8 dosis ke-2 pemberian vaksin.

Dalam pelaksanaan vaksinasi massal Kodim 0203/Inhu melalui Koramil 03/Seberida menurunkan 6 personil yang di pimpin oleh Peltu Dirlam Bati tuud Koramil 03/Seberida dan di bantu 4 personil Polsek Seberida.

Peltu Dirlam mengatakan, pelaksanaan vaksin tersebut berjalan dengan aman dan lancar namun hanya sedikit ada kendala oleh jaringan internet saja.

"Secara keseluruhan pelaksanaan vaksin berjalan aman dan lancar, namun sedikit terkendala oleh jaringan internet, untuk penginputan data peserta vaksin sebagian harus tertunda," ujarnya.

Sementara itu ditempat terpisah, pemilik sekaligus pengusaha taman rekreasi Panorama Belilas, Surianto melalui Hendri mengaku senang ketika ditanya mengenai tempat usahanya dijadikan lokasi vaksin untuk yang kesekian kalinya, meski harus merogoh kocek menyediakan makanan dan minuman, baik untuk masyarakat penerima vaksin maupun petugas kesehatan serta petugas pengamanan.

Dikatakan Hendri, selain membantu pemerintah, dalam mempercepat penanganan Covid-19, apa yang di lakukan managemen Taman Wisata Panorama semata-mata demi kesehatan masyarakat, agar terhindar dari penyebaran Covid-19 dengan harapan Covid-19 cepat berakhir dan kondisi kembali normal.



[Ikuti Nusaperdana.com Melalui Sosial Media]



Tulis Komentar