Penemuan Mayat di Tembilahan Bikin Heboh Warga Sekitar


Nusaperdana.com, Indragiri Hilir - Penemuan sesosok mayat di Gang Pulai Indah, Jalan Subrantas, Kelurahan Tembilahan Hilir, Tembilahan, Indragiri Hilir sempat membuat heboh warga sekitar lokasi ditemukannya mayat tersebut, Selasa (12/5/2020) malam.

Mayat yang ditemukan dalam keadaan mengenaskan tersebut setelah diidentifikasi diketahui sebagai MW, pria berusia 65 tahun yang beralamat di Gang Pulai Indah, Jalan Subrantas, Kelurahan Tembilahan Hilir, Tembilahan, Indragiri Hilir.

Menurut Kapolres Inhil, AKBP Indra Duaman Siahaan, SIK melalui Kasubag Humas Polres Inhil, AKP Warno mengungkapkan, penemuan mayat berawal saat saksi bernama Marwan datang ke rumah MW untuk mengantarkan makanan. 

"Setibanya di rumah MW, Saksi memanggil MW namun tidak ada jawaban dan pintu rumah dalam keadaan terkunci," jelas AKP Warno.

Selanjutnya, diungkapkan AKP Warni, Marwan mencium bau tidak enak yang berasal dari dalam rumah MW. Lantas, Marwan pun menghubungi saksi lain bernama Juliansyah melalui telepon seluler dan meminta Juliansyah untuk datang ke rumah MW.

"Berselang beberapa menit, Julainsyah pun tiba di rumah MW. Bersama Juliansyah, Marwan pun masuk ke bagian dalam rumah MW," tutur AKP Warno.

Lebih lanjut, AKP Warno mengatakan, kedua saksi pun langsung berjalan ke arah kamar dan memeriksa, namun tidak menemukan MW. Lalu, kedua saksi menuju ke bagian dapur. Disana, ditemukan MW dalam posisi tertelungkup dan kondisi tidak bernyawa dengan keadaan mulut, telinga, dan hidung mengeluarkan darah serta membusuk.

"Mengetahui hal tersebut, salah seorang saksi menelepon keluarga MW. Setibanya di lokasi penemuan, pihak keluarga beserta beberapa orang memindahkan jenazah ke ruang tengah," kata AKP Warno.

Dari hasil visum yang dilakukan oleh pihak RSUD Puri Husda Tembilahan, korban berinisial MW diketahui telah meninggal dunia selama 1 sampai 2 hari. Pihak medis tidak dapat melakukan pemeriksaan luar dikarenakan tubuh korban MW yang telah membusuk.



[Ikuti Nusaperdana.com Melalui Sosial Media]



Tulis Komentar