Wakil Bupati Asahan Tinjau Pelaksanaan Assesmen Nasional Berbasis Komputer di SDN Kecamatan Simpang Empat

Nusaperdana.com, Asahan -
Wakil Bupati Asahan Taufik Zainal Abidin Siregar, S.Sos, M.Si, meninjau pelaksanaan Assesmen Nasional Berbasis Komputer (ANBK) Tahun 2022 di SDN 015917 Sipaku Area dan SDN 010035 Simpang Empat Kecamatan Simpang Empat, Selasa (25/10/2022).
Dalam peninjauannya tersebut, Wakil Bupati Asahan didampingi Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat, Asisten Administrasi Umum, Sekretaris Dinas Pendidikan Kabupaten Asahan, Camat Simpang Empat, Korwil Dinas Pendidikan Kabupaten Asahan dan Kepala Desa Sipaku Area.
Disela-sela peninjauannya Wakil Bupati Asahan, mengatakan peninjauan ini dilakukan untuk melihat secara langsung pelaksanaan ANBK di beberapa SD di Kabupaten Asahan dan ini merupakan tahun kedua pelaksanaan ANBK di Kabupaten Asahan.
Menurutnya, pelaksanaan ANBK ini bertujuan, melatih para siswa-siswi SD untuk menghadapi ujian berbasis komputer pada jenjang pendidikan selanjutnya.
“Selain untuk melatih kemampuan para siswa-siswi SD, ANBK ini juga bertujuan untuk melihat kemampuan guru dalam menerapkan pembelajaran kepada siswa-siswinya, baik pembelajaran secara literasi maupun numerasi,” ucap Wakil Bupati Asahan.
Mengakhiri pembicaraannya Wakil Bupati berharap siswa-siswi SD di Kabupaten Asahan mengikuti ANBK ini dengan penuh semangat dan mendapatkan nilai yang terbaik.
Sementara Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Asahan yang diwakili oleh Sekretaris Dinas Pendidikan Kabupaten Asahan Pardamaian, S.Pd mengatakan pelaksanaan ANBK ini dilaksanakan dari tanggal 24 Oktober – 3 November 2022 dengan sasaran siswa-siswi kelas V SD.
Pardamaian mengatakan, sebelum mengikuti ANBK, para siswa-siswi ini diberikan pelatihan oleh guru. Dan para guru tersebut diberikan pelatihan khusus oleh Dinas Pendidikan Kabupaten Asahan.
Wakil Bupati Asahan bersama rombongan juga menyempatkan diri mengunjungi Kantor Desa Sipaku Area untuk melihat pelayanan di Kantor Desa tersebut.
Tampak hadir Kepala SDN 015917 Sipaku Area, Kepala SDN 010035 Simpang Empat dan para guru disekolah tersebut.(syahdan)
Berita Lainnya
Kejari Kampar Menetapkan Mantan Kades Indra Sakti Menjadi Tersangka Kasus Kas Tanah Desa
Jum'at Curhat, Kapolsek Tanjungpinang Kota Tanggapi Keluhan Juru Parkir
Ketua LPPNRI Penuhi Pemanggilan Pemeriksaan Kejari Kampar Terkait Desa Kijang Jaya.
Bea Cukai Tembilahan Gagalkan Penyelundupan 15 Ton Mangga Ilegal ke Indragiri Hilir
Satlantas Polres Kampar Sosialisasikan Keselamatan Berlalu Lintas di SMK N 1 Bangkinang, Bagikan Helm SNI
PHR Pacu 386 Sumur Siap Konstruksi, Bukti Komitmen Kuat Dukung Ketahanan Energi
Kapolsek Tembilahan Hulu Hadirkan Al-Insyirah, Warisan untuk Generasi Qur'ani
Meresahkan, Satpol PP Kampar Gerak Cepat Amankan Dua Pasangan Yang Diduga Mesum