Bupati Sambut Baik Pembentukan PD IWO Aceh Singkil


Nusaperdana.com, Aceh Singkil - Sejumlah pewarta dari berbagai media online di Aceh Singkil memggelar rapat pembentukan Pengurus Daerah Ikatan Wartawan Online (IWO) Aceh Singkil, senin (30/8) 

Organisasi profesi wartawan tersebut dibentuk di Aceh Singkil sejalan dengan perkembangan teknologi informasi masa kini yang dimana semua serba digital. 

Dalam rapat pembentukan tersebut terpilih Suhardi Jani Pandang reporter Analisa sebagai Dewan Etik, Rusid Hidayat Berutu Reporter topmetro.news sebagai ketua harian, Sadri Ondang Jaya Reporter Acehtrend sebagai Sekretaris dan Safrizal Manik Reporter Metropolis/ Lidik sebagai Bendahara. 

Ketua PD IWO Aceh Singkil Rusid Hidayat mengatakan Sesuai dengan tujuan pendirian IWO merupakan organisasi profesi dan bukan organisasi sosial politik. IWO dijalankan dengan prinsip independen, demokratis dan terbuka. 

" Sesuai dengan visi IWO pusat, berdirinya PD IWO Aceh Singkil yakni ingin mengajak kawan seprofesi bergabung dalam satu wadah yang menjunjung tinggi kebebasan kawan kawan Pers dalam mencari berita, sejahtera, dan memberikan bantuan Hukum terhadap wartawan yang bila mana tersandung kasus hukum," kata Rusid 

Misi kita jelas ingin memperjuangkan kebebasan pers dan hak publik untuk mendapatkan informasi akurat, akuntabel, berimbang dan tidak mengandung unsur fitnah, bohong, provokatif dan SARA. Kemudian meningkatkan profesionalisme wartawan online yang bertanggung jawab dan berintegritas. 

Disamping itu, IWO turut memperjuangkan kesejahteraan wartawan online serta Mendukung penegakan demokrasi 

Semoga kedepan PD IWO Kabupaten Aceh Singkil lebih berkembang dan transparan di pengurus yang baru. 

Sementara itu Bupati Aceh Singkil Dulmusrid saat dikonfirmasi wartawan diruang kerjanya mengatakan menyambut baik akan terbentuknya PD IWO Aceh Singkil. 

"Tentunya saya menyambut baik lahirnya PD IWO di Aceh Singkil. Semoga saja kedepan organisasi ini makin maju," ucap Dulmusrid. 

Lanjutnya. Namun sebelum itu agar dapat legalitas resmi di Kabupaten Aceh Singkil segera daftarkan di Dinas Kesbangpol dan Linmas. 

Sekali lagi saya ucapkan selamat dan semoga sukses untuk PD IWO Aceh Singkil. (Sulaiman)



[Ikuti Nusaperdana.com Melalui Sosial Media]



Tulis Komentar