Hadir Penyerahan SK Bupati Bengkalis, Sofyan: Para PD Mesti kreatif dan Inovatif
Nusaperdana.com, Bengkalis - Wakil ketua DPRD Bengkalis Sofyan menghadiri acara penyerahan surat keputusan Bupati Bengkalis kepada pendamping desa dan kelurahan bidang ekonomi dan bidang pembangunan Tahun 2021, di Gedung Cik Puan Bengkalis, Selasa (16/03).
Acara dibuka langsung oleh Bupati Bengkalis diwakili Sekda H. Bustami HY sekaligus menyerahkan SK pendamping desa secara simbolis, perwakilan diberikan kepada 11 orang masing-masing kecamatan.
"Kita berharap mereka bekerja dengan baik dengan memperhatikan peran dan fungsi yang sudah ditetapkan, yang kemudian lebih penting lagi adalah bagaimana sinergitas dengan desa bisa dibangun," harapan Sofyan di Kutip dari situs Resmi Humas DPRD.
Selanjutnya yang tidak kalah penting adalah bagaimana menumbuhkan motivasi agar terjadi pertumbuhan ekonomi baru, karena itu harus ada ide kreatif dan inovatif dari para pendamping.
Sofyan mengharapkan pendamping dapat memberikan masukan kepada kepala desa agar desa dapat berkembang, karena salah satu ukuran keberhasilan pendampingan suatu program adalah bagaimana desa itu berubah ke arah yang lebih baik maka dibutuhkanlah sebuah gagasan-gagasan baru dan tidak hanya normatif saja.
"Inilah harapan kita sehingga kedepan desa semakin berkembang. Pada prinsipnya roh pembangunan dan pelayanan itu ada di desa atau kelurahan kita," Terang Sofyan. (Putra)
Berita Lainnya
Dandim 0313/KPR Buka Puasa Bersama Jamaah Surau Suluk
DPP-PKS Resmi Melantik DPD PKS Kabupaten Bengkalis Periode 2020-2025
KBSP AM Provinsi Riau Hadiri Silaturahmi Dan Pengukuhan Suku Piliang di Kabupaten Bengkalis
Dinkes Inhil Bersama OPD Terkait Evakuasi ODGJ di Kelurahan Seberang Tembilahan Barat
Gandeng PMI Kota Dumai, PHR Gelar Donor Darah Bagi Perwira dan Mitra Kerja
Program Magang Kerja PHR Sudah Berjalan Hingga Angkatan ke-4
Meledaknya mesin travo las di Gudang Raja sofa. Satu rumah di Kubang jaya Siak hulu terbakar.
Tahapan Pilkada Hari Ini Dimulai, KPU Bengkalis Lantik Seluruh PPS Secara Serentak