Bupati Inhil Imbau Masyarakat Waspada Kebakaran Lahan dan Hutan
Mafia Tanah Berulah, Polda Kepri Tangkap Pelaku Pemalsuan Sertifikat
Warga Bangkinang Ditangkap Satreskrim Polres Kampar, Ini Kasusnya
HUT 75 TNI, Puan: Teruslah Menjadi Kebanggaan Rakyat Indonesia

Nusaperdana.com, Jakarta – Ketua DPR RI Puan Maharani menegaskan TNI berperan penting dalam menjaga kedaulatan Indonesia. Bahkan peran TNI kini juga diperlukan dalam menguatkan gotong royong menangani pandemi Covid-19. Hal itu disampaikan Puan dalam rangka memperingati HUT ke-75 TNI pada 5 Oktober 2020.
“Dirgahayu TNI. Kami yakin TNI dapat semakin profesional bersinergi untuk negeri. Teruslah menjadi kebanggaan rakyat Indonesia,” ungkap Puan, Senin (5/10/2020).
Puan menyampaikan, TNI selalu membaktikan diri untuk bangsa dan negara sesuai Sapta Marga TNI. Termasuk saat pandemi Covid-19 melanda Indonesia, prajurit TNI hadir dalam upaya penanganannya, mulai dari menguatkan langkah pencegahan hingga penanganan dampak pandemi tersebut.
Menurut Puan, TNI harus terus menjaga integritas dan profesionalitasnya dalam menghadapi berbagai tantangan di masa depan. DPR RI, kata Puan, mendukung semua langkah untuk meningkatkan profesionalitas TNI tersebut.
“TNI harus semakin profesional, harus melindungi rakyat Indonesia dan setiap jengkal tanah air Indonesia,” ujar politisi PDI Perjuangan tersebut.
HUT ke-75 TNI pada 5 Oktober 2020 mengambil tema “Sinergi untuk Negeri”. Rangkaian peringatannya dimulai dengan bakti sosial, ziarah ke Taman Makam Pahlawan di Kalibata, hingga ke makam Panglima Besar TNI Jenderal Sudirman. Upacara peringatan digelar terbatas dan daring yang dipimpin Presiden Joko Widodo. (Wilson)
Berita Lainnya
Akhiri Perseteruan Hendry CH Bangun dan Zulmansyah Sekedang Sepakat Kongres Persatuan PWI Digelar Paling Lambat Agustus 2025
PWI Kalbar Rumuskan Masa Depan Jurnalisme di Bumi Khatulistiwa
PWI Pusat Minta Segera Gelar Perkara Kasus Cash Back dan Tolak Restorative Justice
Ratusan Kader GMNI Jaksel Gelar Aksi Tolak Revisi UU TNI di DPR RI
Kapolri Pimpin Sertijab Sejumlah Pejabat Polri, Kadivhumas Polri: "Rotasi untuk Perkuat Kinerja Institusi"
Dugaan KTP Ganda di Jajaran Direksi Telkomsel, CERI Siapkan Laporan Resmi ke Polisi
Wah, Presiden Prabowo Kirim Bunga Anggrek ke Megawati
Sempat Dilaporkan Hilang, Zaki Anak berusia 8 Tahun Asal Merak Ditemukan di Rumah Makan di Provinsi Riau