HUT PGRI Ke 77, Satlantas Polres Bengkalis Silaturahmi Ke Ponpes Nurul Tauhid
Nusaperdana.com,Duri - Dalam rangka memperingati Hari Guru ke 77 tahun 2022, Polres Bengkalis melalui Satuan Lalulintas (Satlantas) silaturahmi sekaligus menyerahkan Cenderamata ke Ponpes Nurul Tauhid dijalan Simpang Lima, Desa Petani, Kecamatan Bathin Solapan, Jum'at (25/11) kemarin.
Silaturahmi dan penyerahan cenderamata dipimipin langsung Kasat Lantas Polres Bengkalis AKP Kaliman Siregar didampingi Kanit Gakkum Satlantas IPDA P Harahap, Kanit Patroli BKO, dan sejumlah personel Satlantas BKO Polres Bengkalis.
Silaturahmi Satuan Lalu lintas Polres Bengkalis ini disambut oleh Penasihat Ponpes Nurul Tauhid, Ketua Yayasan dan Pengurus Ponpes Nurul Tauhid, Kepsek MTS Nurul Tauhid, dan Santri dan Santriwati Ponpes Nurul Tauhid.
Pada kesempatan itu, Kasat Lantas AKP Kaliman Siregar menyebutkan giat silaturahmi sekaligus penyerahan cenderamata, berupa Mukenah dan Baju Koko kepada Penasihat, Pengurus dan Guru, sert Nasi Kotak kepada Santri dan Santriwati Ponpes Nurul Tauhid sempena merayakan Hari Guru ke 77 tahun 2022, tujuannya menjalin kerja sama yang baik antara Polri dan Penasihat, Pengurus Yayasan, Guru dan Santri serta Santriwati.
"Kami berharap bingkisan atau cenderamata yang diberikan kepada dewan guru dan penasihat dan ketua yayasan Ponpes Nurul Tauhid bisa bermanfaat meski nilainya tak seberapa," ungkapnya.
Diakhir silaturahmi dan menyerahkan cenderamata acara ditutup dengan Do'a keselamatan bersama untuk para Guru, Santri dan Santriwati serta Jajaran Polri. Alhamdulillah, selama kegiatan situasi penuh haru dan bahagia.**

Berita Lainnya
Kepala Desa Senama Nenek Diduga Jadi Dalang Konflik, Lahan 2.800 Hektare Dijadikan Arena Perebutan Kuasa
DPC PDIP SIAK ADAKAN SILATURAHMI DAN KONSOLIDASI SELURUH PENGURUS PARTAI MASA BAKTI 2025-2030
Hutan Hulu Kampar Dibabat, Air Terjun Gulamo Terancam: Masyarakat Minta Aparat Bertindak Cepat
Eks Kades Indra Sakti Dituntut 8 Tahun Penjara, Jaksa Tegaskan Ada Penyalahgunaan Wewenang Tanah Transmigrasi
DPRD Kampar Gelar Paripurna Laporan Reses, Aspirasi Rakyat Jadi Penentu Arah Pembangunan
Syukuran HUT Intelijen Polri, Polres Inhil Dorong Loyalitas dan Sinergi Personel
Polres Kampar Bekali Penyidik dengan KUHP & KUHAP Baru, Kapolres Tekankan Profesionalisme dan Jamin Keadilan
LKBH Semoga Berkah UNISI Resmi Jadi Pemenang Posbakum, Pengadilan Agama Tembilahan dan LKBH Teken MoU dan SPK