Sat Reskrim Polres Kampar Patroli Cegah Ilegal Logging di Kecamatan Salo
Musran Kwartir Gerakan Pramuka Mandau Tahun 2023 Resmi Dibuka

Nusaperdana.com,Mandau – Musyawarah Ranting (Musran) Kwartir Ranting 040403 gerakan Pramuka Mandau tahun 2023 resmi dibuka, Sabtu (14/10/2023) bertempat di Gedung Bathin Betuah Kantor Camat Mandau.
Musran yang bertujuan mengevaluasi Gerakan Pramuka Mandau dan menetapkan rencana kerja serta menyusun Pengurus dibuka oleh Camat Mandau diwakili Sekcam Yoan Dema.
Dalam sambutannya, Sekcam Mandau Yoan Dema sangat mengapresiasi dan menyambuat baik kegiatan Musran Kwartir Ranting 040403 Gerakan Pramuka Mandau.
"Semoga Gerakan Pramuka Mandau dapat menjadi media untuk merancang program-program organisasi sekaligus memilih pengurus baru," ucapnya.
Sekretaris kecamatan Mandau Yoan Dema juga berharap Kwartir Ranting Mandau semakin aktif disemua lini untuk mendorong kemajuan Mandau kedepannya.
"Mudah-mudahan akan melahirkan pengurus yang handal serta mampu membawa organisasi Pramuka selalu terdepan dan lebih baik kedepan," harapnya membuka secara resmi Musran Kwartir Ranting 040403 tahun 2023.**
Berita Lainnya
Perhelatan MTQ Tingkat Provinsi Riau, Dekranasda Dan TP.PKK Kabupaten Kampar Gelar Rapat Persiapan Bazaar
PHR Tegaskan Larangan Beraktivitas di Area BMN Hulu Migas
Sat Reskrim Polres Kampar Patroli Cegah Ilegal Logging di Kecamatan Salo
Polres Kampar Lakukan Patroli di Desa Siabu Untuk Mencegah Ilegal Logging
ICI Riau Menyayangkan Pemkab Kampar Bangun Fasilitas Instansi Vertikal Disaat Efisiensi Anggaran
Rapat Pleno PWI Bengkalis Dukung Penuh MTQ Riau dan Evaluasi Keanggotaan
Prestasi Membanggakan SMPN 1 Siak Sempena Peringatan Hari Pendidikan Nasional 2025
Marak Jual Beli Internet Ilegal di Inhil, BUMDes dan Individu Diduga Terlibat