250 Paket Sembko Bagi PMKS, Lansia dan Anak Yatim Disalurkan Dinsos Inhil

Nusaperdana.com, Indragiri Hilir - Dinas Sosial Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil) menyerahkan bantuan 250 paket sembako bagi Penyandang Masalah Kesejahteraan Sosial (PMKS), Lansia dan Anak Yatim.
Penyerahan Bantuan paket sembako ini, langsung diserahkan Kepala Dinas Sosial (Kadisos) Dra. Hj Djamilah, MM, di Rumah Singgah Dinas Sosial, Kamis 14 April 2022.
Kadisos Hj Djamilah dalam sambutannya mengatakan penerima bantuan paket sembako ini sudah memenuhi persyaratan administrasi yang wajib dilengkapi.
"Ada syarat yang harus dipenhui, KTP, KK serta SKTM. Semoga bantuan ini bisa memenuhi kebutuhan rumah tangga, bapak ibu," sebut Djamilah.
Lanjut ia mengungkapkan bantuan paket sembako ini merupakan bantuan dari pemerintah kabupaten Inhil, dan jumlahnya masih sangat terbatas penerimanya.
"Kami dari pemerintah daerah hanya ini yang bisa kami berikan. Ini jumlah nya terbatas, ada persyaratan yang harus di penuh. Mungkin tahun depan penerimanya orang yang berbeda lagi," ujar Kadisos.
Sementara itu Kepala Bidang Rehabilitasi Sosial, Nurini, SE mengatakan dari 250 paket sembako yang diserahkan dibagi dalam tiga katagori penerima.
"Untuk PMKS 150 paket, Lansia 50 paket serta anak yatim 50 paket," pungkasnya.(Advertorial/Dinsos)
Berita Lainnya
Bupati HM Wardan Hadiri Hypno Motivasi bagi Pelajar Jelang UNBK SLTP dan SLTA
Tim Penasihat Terdakwa Usman Ajukan Tujuh Alat Bukti Surat kepada Majelis Hakim
Kabag Ops Polres Simeulue Pimpin Razia Kenderaan Dalam Rangka Ops Keselamatan Seulawah 2021
Pasukan Kecil Serbu Makorem 071/Wijayakusuma
Diskominfo Pers Rapat Finalisasi Kontrak Kerjasama Media
Supir Truk terpukul pilu atas kejadian dan kepergian teman kerjanya
Peduli Covid-19, Kabag Ren Polres Kampar dan Anggota Antarkan Bantuan ke Rumah Warga Kurang Mampu
Plt Asisten I Kabupaten Inhu Moch Bayu Meninjau Posko Perbatasan Inhu-inhil