Warga Bangkinang Ditangkap Satreskrim Polres Kampar, Ini Kasusnya
Tepat di Hari Bhayangkara, Polsek LBJ Borgol Dua Tersangka Kasus Narkoba
Temuan LHP di Disdikpora Kampar Tahun 2023 Disaat Aidil Plt Kadis
91.441 Siswa SLTA di Riau Bersiap Hadapi UN

Nusaperdana.com, Pekanbaru - Kepala Dinas Pendidikan (Disdik) Provinsi Riau, Rudyanto didampingi Ketua Panitia UN Provinsi Riau, Muhammad Guntur, mengatakan sebanyak 91.441 siswa SMA/SMK dan MA negeri dan swasta di Provinsi Riau akan melaksanakan Ujian Nasional (UN) tahun ajaran 2019/2020.
Menurutnya, dari 91.441 siswa SMA/SMK dan MA negeri dan swasta yang melaksanakan UN tersebut, dengan rincian SMA 49.223 siswa, SMK 30.118 siswa, dan MA 12.030 siswa.
"Data yang kita himpun ada 440 sekolah negeri dan 584 sekolah swasta dengan total 1.024 sekolah yang melaksanakan UN tahun ini," kata Rudy, Jumat (6/3/2020) kemarin.
Lebih lanjut Ia merincikan, jumlah siswa SMA/SMK dan MA negeri yang mengikuti UN sesuai DNT sebanyak 63.161 orang. Dengan rincian SMA 41.780 siswa, SMK 18.118 siswa, MA 3.263 siswa.
Kemudian jumlah siswa SMA/SMK dan MA swasta sebanyak 28.280 orang. Dengan rincian SMA 7.443 siswa, SMK 12.070 siswa dan MA 8.767 siswa.
"Persiapan ujian nasional semua sudah oke, tinggal menunggu pelaksanaannya saja. Untuk Daftar Nominasi Tetap (DNT) siswa yang melaksanakan ujian sudah kita antar ke daerah. Selanjutnya tinggal sosialisasi ke sekolah jelang pelaksanaan ujian," ujarnya.
Berita Lainnya
Sinergi Pertamina Hulu Rokan dan Pertamina Lubricants Wujudkan Injeksi Perdana Surfaktan PHR24 di Proyek CEOR Balam South
Warga Bangkinang Ditangkap Satreskrim Polres Kampar, Ini Kasusnya
Malam Puncak HUT Bhayangkara ke-79 Polres Bengkalis Pecah, Deretan Tokoh Hadir, Ribuan Masyarakat Tumpah Ruah di Simpang Jengkol
Polsek Siak Pastikan Situasi Aman dan Kondusif Saat Patroli Kamtibmas Pasca Unjuk Rasa di PT. SSL
Temuan LHP di Disdikpora Kampar Tahun 2023 Disaat Aidil Plt Kadis
Diduga Kades Kijang Jaya Jual 1 Unit Ruko Milik Desa
Langkah Nyata Kapolsek Tapung Hilir di Hari Bhayangkara ke 79: Jaga Gajah Liar dan Lindungi Warga
Kades Air Hitam: Kita Ke Kejati Riau Memenuhi Undangan Tim Satgas PKH Untuk Klarifikasi