Puluhan Masyarakat Desa Kijang Jaya Demo Kantor Desa dan BPD
Plt. Kadis Kesehatan Apresiasi Nakes di Pos Pelayanan Mudik Lebaran
Bayern Munich Bisa Saja Juara Bundesliga di Akhir Pekan Ini

Nusaperdana.com, Munich - Bayern Munich memungkinkan untuk memastikan gelar juara Bundesliga pada akhir pekan ini. Menyusul keunggulan tujuh poin dari sang rival, Borussia Dortmund.
Pada pekan ke-31, Bayern akan menjamu Borussia Moenchengladbach di Allianz Arena, Sabtu (13/6/2020) malam WIB. Sedangkan Dortmund bermain lebih awal saat melawat ke kandang Fortuna Duesseldorf.
Die Roten kini mengumpulkan 70 poin hasil 30 pertandingan, sementara Dortmund di posisi kedua usai mengoleksi 63 poin. Itu artinya, Bayern bisa saja merayakan gelar juaranya apabila berhasil mengalahkan Gladbach, yang dibarengi kekalahan Dortmund.
Dengan skenario tersebut maka Bayern akan mengumpulkan 73 poin sedangkan Die Borussen tetap memiliki 63 poin. Mengingat kompetisi tinggal menyisakan tiga poin yang berarti poin maksimal sembilan poin, Dortmund sudah tidak mungkin lagi mengejar perolehan angka Bayern sampai pekan terakhir.
Gladbach menjadi lawan tricky bagi Bayern usai memenangi dua dari tiga pertemuan terakhir. Tantangan semakin besar bagi sang juara bertahan karena tidak diperkuat duo andalannya, Robert Lewandowski dan Thomas Mueller yang harus absen akibat akumulasi kartu kuning.
Pelatih Bayern Hansi Flick meyakini Dortmund akan memaksa Bayern menunggu untuk merayakan gelar juara kedelapan beruntun. Sekalipun Duesseldorf berpotensi menyulitkan Dortmund karena sedang berjuang lolos dari degradasi.
"Dortmund akan melakukan segalanya untuk memenangi pertandingan itu," Flick mengatakan dikutip Omnisport. "Setiap pemain memiliki motivasi untuk memberikan segalanya selama sesuatu masih mungkin."
"Kami akan fokus pada pertandingan kami, yang ingin kami menangi. Pertandingannya akan sulit karena Gladbach adalah sebuah tim yang bagus."
Berita Lainnya
Jersey Anyar Timnas Indonesia Disorot Netizen: Aura Lolos Piala Dunia
Wanita Cantik Asal Kamboja Ini Unggah Foto Editan Bersana Marselino, Netizen Indonesia Beraksi
Batalnya Piala Dunia U-20 di Indonesia, Media Inggris Sebut Pukulan Telak Bagi Pelatih Timnas Inggris
Jelang Kejurprov Riau 2023, AFK Matangkan Persiapan Tim Futsal Inhil
Dibantai Timnas Indonesia 14 Gol Tanpa Balas, Pelatih U-16 Guam Bilang Begini..
Konsumsi Jengkol Secara Berlebih Bisa Akibatkan Penyakit Ini....
FIFA Matchday, Timnas Indonesia Tantang Lawan Dengan Rangking Jauh Diatas
Final Piala Thomas Indonesia Vs India, Ini Jadwalnya