Biaya Olahraga Renang di SMAN 3 Mandau Diduga Oknum Guru Meraup Keuntungan

Nusaperdana.com,Duri - Biaya olahraga renang di SMA Negeri 3 Mandau diduga oknum guru olahraga meraup keuntungan dari biaya yang di kutip dari siswa.
Hal itu tercuat berawal dari curhat salah seorang nitizen di akun pribadinya yang di posting di grup Facebook menuai komentar dari nitizen lain dalam grup Facebook tersebut.
Sementara hasil penelusuran awak media biaya kegiatan renang dikutip Rp 20 ribu per siswa, sedangkan biaya renang di kolam renang Rp 12 ribu per siswanya. Sisanya Rp 8 ribu.
Total 1300 orang siswa SMAN 3 Mandau dengan 3 guru olahraga, kelas 1, 2 dan 3. Nah, kalau sekali kegiatan renang 200 orang siswa diduga oknum guru olahraga meraup Rp1,6 juta kalau kegiatan renang 2 kali sebulan diduga oknum guru tersebut meraup keuntungan Rp 3,2 juta. Itu baru 200 orang siswa.
Terkait hal itu, Nusaperdana.com mencoba konfirmasi Dinas Pendidikan Provinsi Riau melalui Kepala Cabang (Kacab) Wilayah II Wan Roby Janata melalui pesan whatsapp pribadinya, Senin (13/3/23) pagi.
"Mengenai apa yah. Saya konfirmasi dengan kepala sekolah nya," ucap Kacab Wilayah II Wan Roby singkat kepada Nusaperdana.com.
Hingga berita ini diterbitkan, awak media masih menunggu konfirmasi kacab wilayah II Wan Roby Janata kepada pihak Kepala Sekolah SMA Negeri 3 Mandau.**
Berita Lainnya
Rapat Pleno PWI Bengkalis Dukung Penuh MTQ Riau dan Evaluasi Keanggotaan
Marak Jual Beli Internet Ilegal di Inhil, BUMDes dan Individu Diduga Terlibat
Satlantas Polres Kampar Berikan Edukasi dan Helm SNI Kepada Pelajar di SMP N 1 Bangkinang Kota, Wujudkan Kamseltibcarlantas
Satlantas Polres Kampar Sosialisasikan Etika Berlalu Lintas di SMP N 2 Bangkinang, Wujudkan Kamseltibcarlantas
Kapolsek Tambang Rapat Koordinasi Terkait Harkamtibmas Dalam Operasional Perusahaan dan Larangan Pemanfaatan Tambang Ilegal
KSOP Bengkalis Soroti Masalah Keselamatan Pelabuhan Roro Air Putih
Sosialisasikan Keselamatan Obvitnas, PHR Ajak Masyarakat Dukung Ketahanan Energi
Dari 10 Wartawan Bengkalis Ikut Serta dalam OKK PWI Riau Lima Yang Dinyatakan Lulus