Bupati HM Wardan Buka Pelatihan Pencegahan dan Penanggulangan Stunting di Tembilahan Hulu
Nusaperdana.com, Indragiri Hilir - Bupati Indragiri Hilir (Inhil) Drs. HM. Wardan, MP kembali membuka secara langsung Pelatihan Pencegahan dan Penanggulangan Stunting Kabupaten Inhil di Kecamatan Tembilahan Hulu, Senin (29/08/2022) sore.
Kegiatan yang ditaja BKAD Kecamatam Tembilahan Hulu ini berlangsung selama 3 hari, dipusatkan di Gedung Serba Guna Desa Pulau Palas Kecamatan Tembilahan Hulu.
Hadir dalam kesempatan, Ketua TP PKK Kabupaten Inhil Hj. Zulaikhah Wardan, beberapa Kepala OPD dilingkup Pemkab Inhil, Camat dan Unsur Forkopimcam Kecamatan Tembilahan Hulu dan para peserta pelatihan serta tamu undangan.
Bupati HM Wardan mengatakan, pelatihan pencegahan dan penanggulangan stunting ini sangat penting. Selain itu, pencegahan dan penanggulangan stunting ini juga merupakan program Nasional yang sudah diinstruksikan oleh Presiden Joko Widodo. Tambahnya
Dengan membentuk Gerakan Satu Hati (GSH) merupakan langkah serius Pemerintah Daerah dalam menangani kasus stunting.
"Ayo kita bersama ciptakan Inhil bebas stunting, berikan pemahaman pentingnya kebutuhan gizi bagi ibu hamil dan ibu menyusui, saya harapkan peran aktif dari seluruh kader dalam mensukseskan program ini," terang Bupati
Sementara itu, Ketua TP PKK Inhil Hj. Zulaikhah Wardan yang juga merupakan Ketua GSH Inhil menyampaikan apresiasi atas dilaksanakannya kegiatan pelatihan ini.
Ia berharap melalui pelatihan ini bisa memberikan edukasi kepada masyarakat, terutama para kader posyandu dan kader stunting, TP PKK serta anak-anak remaja yang mana mereka merupakan calon-calon ibu yang kita harapkan mereka menjadi istri yang sehat.
"Saya mengharapkan kepada seluruh peserta bisa bersungguh-sungguh untuk mengikuti pelatihan dengan baik dan bisa memahami apa yang disampaikan oleh pemateri, sehingga nantinya juga mampu memberikan pemahaman kepada keluarga dan masyarakat tentang pentingnya gizi," tutupnya
Berita Lainnya
Disinggung Soal Inhil Wahid Jawab Santai, Pak Nasir.. Siapa Ya Bupatinya Saat Itu
Ketegasan KLHK RI Proses Hukum Management PT SIPP Tuai Pujian dari Rimba Raya Duri
Kapolres Inhil Pastikan Pantauan Hotspot di Kateman Nihil
Pemkab dan MUI Keluarkan Aturan Tentang Aktivitas Bulan Suci Ramadhan Dan Idul Fitri 1441 H/2020 M
PAC PP Mandau Gelar Rapat Bahas Program Kerja dan Persiapan Pelantikan
Polres Kampar Gelar Patroli Berskala Besar Dimalam Hari, Lakukan Pendisiplinan Protkes
Peringatan Hari Sumpah Pemuda, Ini Kata Dandim 0104/Atim
Wabup Inhil Terima Penghargaan Predikat Kepatuhan Standar Pelayanan Publik Tahun 2022