Bupati Kasmarni Kunjungi Stand Forum Anak di Expo Ekraf Pesona Bermasa

Nusaperdana.com,Bengkalis - Forum Anak Kabupaten Bengkalis turut serta memeriahkan Expo Ekraf Pesona Bermasa dengan membuka stand pameran.
Stand Forum Anak Kabupaten Bengkalis menampilkan berbagai produk kuliner dan kerajinan tangan karya siswa SMAN 1 Bengkalis, SMAN 1 Bantan, MAN 1 Plus Keterampilan Bengkalis, SMKN 1 Bengkalis dan SMAN 2 Bengkalis.
Bahkan Forum Anak Kabupaten Bengkalis juga membuka Pojok Konseling Anak (POSEAN) berkolaborasi bersama Puspaga Tepak Sirih Kabupaten Bengkalis dan menggandeng Psikolog, Anugrah Mirabbi.
Stand Forum Anak Kabupaten Bengkalis turut menjadi stand yang dikunjungi Bupati Bengkalis Kasmarni didampingi Wakil Bupati Bengkalis H Bagus Santoso serta sejumlah pejabat di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Bengkalis
Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DPPPA) Kabupaten Bengkalis, Tasril Akmal, mengapresiasi Stand Forum Anak di acara Expo Ekraf Pesona Bermasa yang digelar 16 Maret lalu, di halaman Wisma Daerah Sri Mahkota yang juga merupakan Rumah Dinas Bupati Bengkalis.
"Saya selalu siap mendukung Forum Anak Kabupaten Bengkalis berkegiatan dan berkolaborasi dalam rangka pemenuhan hak anak, agar anak-anak Kabupaten Bengkalis ini mempunyai wadah untuk saling belajar dan berkembang dalam lingkungan yang sesuai pada umurnya," ungkap Tasril.
Kepala Bidang Pemenuhan Hak dan Perlindungan Anak DPPPA Fitrianita mengucapkan terima kasih kepada seluruh elemen yang terlibat dalam menyukseskan stand Forum Anak Kabupaten Bengkalis.
"Terima kasih saya ucapkan kepada seluruh sektor yang terlibat berpartisipasi dalam acara hari ini terkhusus seluruh sekolah yang telah terlibat untuk menyukseskan acara hari ini," ucapnya.**
(Putra/Inf)
Berita Lainnya
Begini Tanggapan Ketua DPRD Kampar Terkait 3 Orang Anggota DPRD Kampar Terseret Kasus
Polisi Berbagi Kebaikan: Satlantas Polres Kampar Edukasi Pelajar Baru SMA N 1 Koto Kampar Hulu tentang Keselamatan
Dugaan Pelabuhan Tikus di Kijang, Bintan Timur: Warga Minta Pihak Berwenang Bertindak
Diduga Mangkir 2 Kali, LPPNRI Desak Kejari Kampar Untuk Menjemput Paksa Oknum Anggota DPRD Kampar
DPP PPP Resmi Keluarkan SK DPW PPP Riau Kepemimpinan Baru Sah di Jabat H. Ikbal Sayuti
Sinergi Pertamina Hulu Rokan dan Pertamina Lubricants Wujudkan Injeksi Perdana Surfaktan PHR24 di Proyek CEOR Balam South
Warga Bangkinang Ditangkap Satreskrim Polres Kampar, Ini Kasusnya
Malam Puncak HUT Bhayangkara ke-79 Polres Bengkalis Pecah, Deretan Tokoh Hadir, Ribuan Masyarakat Tumpah Ruah di Simpang Jengkol