Warga Bangkinang Ditangkap Satreskrim Polres Kampar, Ini Kasusnya
Tepat di Hari Bhayangkara, Polsek LBJ Borgol Dua Tersangka Kasus Narkoba
Temuan LHP di Disdikpora Kampar Tahun 2023 Disaat Aidil Plt Kadis
Dalam Rangka Hari Bhayangkara ke-74
Bupati Kuansing beserta Forkopimda Dampingi Kapolres Membagikan Bansos Serentak

Nusaperdana.com, Kuansing - Pemberian Bantuan Sosial serentak dalam rangka Hari Bhayangkara ke 74 kepada masyarakat terdampak ekonomi akibat wabah Covid 19/kurang mampu dilaksanakan di Kab. Kuansing.
Dalam kegiatan tersebut Kapolres Kuansing AKBP Henky Poerwanto, SIK, MM didampingi Bupati Kuansing Drs. H. Mursini, Msi beserta Forkopimda Kab. Kuansing. Turut hadir Ketua Pengadilan Negeri Kuansing, Pabung Kodim 0302 Inhu, Jaksa Fungsional, Asisten 1 Kab. Kuansing serta Ketua Bhayangkari Cabang Kuansing dan Pengurus.
Sebelum pelaksanaan penyaluran Bansos, Kapolres Kuansing menyampaikan dengan adanya pemberian bantuan ini diharapkan dapat meringankan beban masyarakat kurang mampu khususnya dalam situasi pandemi covid, serta pemberian bantuan merupakan wujud syukur dari Polri khususnya Polres kuansing dan diharapkan bantuan ini sekaligus dapat mempererat silaturahmi antara Polri dan masyarakat.
" Hari ini kami menyalurkan 350 paket Bansos kepada masyarakat yang membutuhkan, dimana sebelumnya sejak tanggal 14 Juni 2020, kami telah mencicil menyalurkan setiap harinya dengan jumlah total 11.625 Kg beras serta bahan sembako lainnya seperti minyak goreng, gula pasir dan indomie," jelas Kapolres
Nampak antusias warga yang hari ini menerima Bansos di hadapan Kapolres, Bupati, Forkopimda serta Pengurus Bhayangkari.
Nahira yang bertempat tinggal di Desa Koto Kari Kecamatan Kuantan Tengah Kabupaten Kuansing mengucapkan banyak terima kasih kepada Polri yang telah membantu memberikan bantuan sembako guna meringankan beban kebutuhan hidupnya. (imro)
Berita Lainnya
Sinergi Pertamina Hulu Rokan dan Pertamina Lubricants Wujudkan Injeksi Perdana Surfaktan PHR24 di Proyek CEOR Balam South
Warga Bangkinang Ditangkap Satreskrim Polres Kampar, Ini Kasusnya
Malam Puncak HUT Bhayangkara ke-79 Polres Bengkalis Pecah, Deretan Tokoh Hadir, Ribuan Masyarakat Tumpah Ruah di Simpang Jengkol
Polsek Siak Pastikan Situasi Aman dan Kondusif Saat Patroli Kamtibmas Pasca Unjuk Rasa di PT. SSL
Temuan LHP di Disdikpora Kampar Tahun 2023 Disaat Aidil Plt Kadis
Diduga Kades Kijang Jaya Jual 1 Unit Ruko Milik Desa
Langkah Nyata Kapolsek Tapung Hilir di Hari Bhayangkara ke 79: Jaga Gajah Liar dan Lindungi Warga
Kades Air Hitam: Kita Ke Kejati Riau Memenuhi Undangan Tim Satgas PKH Untuk Klarifikasi