Camat Mandau Lepas Pawai Ta'aruf MTQ Ke-48
Nusaperdana.com,Mandau – Rangkaian pelaksanaan MTQ Ke-48 Tingkat Kecamatan Mandau diawali dengan pelaksanaan Pawai Ta'aruf yang di ikuti UPT se-Kecamatan Mandau Pemerintah Kelurahan dan Desa, Perwakilan Kafilah serta ribuan masyarakat.
Pawai Ta'aruf dilepas langsung oleh Camat Mandau Riki Rihardi bersama Ketua TP-PPK Mandau Dewi Asdinar, Kapolsek Mandau, Danramil 03/Mandau, Sabtu (5/8/2023) dari jalan Jendral Sudirman depan Bank Mega menuju depan Kantor Disdukcapil Mandau jalan Sejahtera.
Pada kesempatan itu, Camat Mandau Riki Rihardi mengucapkan terimakasih kepada seluruh masyarakat khususnya yang ikut pawai ta’aruf sempena MTQ ke-48 tingkat Kecamatan Mandau.
"Semoga pawai ta’aruf ini berjalan lancar selamat sampai garis finish. Jaga keamanan serta keselamatan bersama," ujarnya juga menghimbau kepada seluruh masyarakat untuk menghadiri dan mensukseskan pelaksanaan MTQ tahun 2023 ini.
Untuk diketahui MTQ Ke-48 tingkat Kecamatan Mandau tahun 2023 direncanakan akan dibuka secara resmi oleh Bupati Bengkalis Kasmarni pada hari Ahad 6 Agustus 2023 di halaman kantor Camat Mandau.**
Berita Lainnya
Sisir 4 Dusun, Pemerintah Lembang Ma'dong Serahkan BLT-DD Tahap II Kepada 202 KK
ABG di Bangkinang Ini Diperkosa Karena Nolak Diajak Nyabu, Pelaku Dijebloskan ke Sel Polres Kampar
Pj Bupati Inhil Melantik dan Mengambil Sumpah Pengangkatan CPNS Lulusan PTDI STTD Kemenhub
Balon Gubri Abdul Wahid Dinobatkan sebagai Kemonakan Nan Istimewa LKA Ujung Batu Rohul
Dokter Spesialis Anak Tidak Ada, Ini Kata Kabid Pelayanan RSU Nurdin Hamzah
Sat Resnarkoba Polres Tanjungpinang Berhasil Ungkap Kasus Tindak Pidana Narkotika
Angkut Kayu Dari Hutan Bukit Sembilan, Dua Warga Dumai Diamankan Polisi
Malam ini Camat Sungai Apit Melaksanakan Rapat Khusus tentang Pemutakhiran data ulang BLT di Teluk Mesjid