Dandim 0313/KPR Buka Puasa Bersama Jamaah Surau Suluk
Kampar - Guna menjalin tali silaturahmi Komandan kodim (Dandim ) 0313/KPR, Letkol Inf. Aidil Amin mengadakan acara berbuka puasa bersama (Bukber) dengan Jamaah Tarikat Naksabandiyah bersama dengan tokoh agama, tokoh adat dan tokoh masyarakat, di Surau Suluk (khalwat) tepatnya di Blok C desa Koto Tuo, kecamatan XIII Koto Kampar, kabupaten Kampar, yang dipimpin oleh Mursyik Abuya Amiril tk. Malin Batuah, Rabu sore (29/5/2019).
Acara Bukber tersebuti juga dihadiri oleh kepala desa Koto Tuo, yang diwakili oleh sekretaris desa bersama seluruh staf dan jajarannya, Kepala Desa Pongkai, yang juga di wakili Kaur Pemerintah Muhammad Dedi, para tokoh adat, tokoh agama serta tokoh masyarakat setempat.
Pada kesempatan tersebut komandan kodim (Dandim) 0313 / KPR Letkol Inf. Aidil Amin berpesan kepada seluruh jamaah yang hadir untuk berbuka puasa bersama agar dapat memanfaatkan bulan suci ramadhan ini untuk berbuat baik.
“Mari kita manfaatkan bulan suci ramadhan ini untuk berbuat kebaikan dan saya juga mempersilahkan kepada jamaah yang hadir pada acara buka puasa bersama ini untuk datang bersilaturrahim kerumah dinas saya serta kalau ragu minta tolong diantarkan kepada anggota piket pos jaga,†ujar Dandim 0313 /KPR, Letkol Inf. Aidil Amin diawal penyampaiannya.
Mari kita berkholwat disini dengan khusuk dalam memuliakan bulan suci ramadhan ini, lanjut Aidil, serta saya juga mengucapkan terima kasih atas kehormatan ini kepada Abuya tk. Amiril Malin Batuah, “dan kalau saya tidak diikat oleh jabatan dinas rasanya saya mau berencana juga ikut bersuluk dengan para jamaah karena saya juga putra Kampar atau orang ocu,†ungkap Dandim 0313/KPR.
“Sekarang saya pulang kampung ingin bersilaturrahim dengan jamaah Surau Suluk ini,†pungkasnya.
Berita Lainnya
Kunjungan Silaturahmi Ketum KONI Bengkalis Dengan Pengurus PMBDS
Percasi Inhil Ikuti Kejurprov Catur Riau Ke - 32 di Bangkinang
Kepala DP2KBP3A Inhil Ikuti Rembuk Stunting di Pekanbaru
Musibah Kebakaran di RSUD Puri Husada Tembilahan, Hanguskan Gedung Lama
Bupati Bengkalis Buka Sensus Pertanian 2023
Asisten 1 Setdakab Inhil Pimpinan Rapat Penyususnan Rekomendasi Rencana Remorma Agraria
Pemkab.Siak Bersama Pemprov Riau dan Satgas Covid -19 Laksanakan Rakor Antisipasi Lonjakan Covid-19
Relawan Anis Apik Duri Bengkalis Terbentuk, Adismen : Timbul Dari Lubuk Hati Yang Dalam