DPC PPP Bengkalis Keluarkan SK Nama dan Nomor Urut Bacaleg Dapil 1

Nusaperdana.com,Bengkalis - DPC Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Kabupaten Bengkalis tetapkan nama dan nomor urut Bacaleg dapil I (satu) Bengkalis - Bantan.
Penetapan tersebut telah beredar Surat Keputusan LPC DPC PPP Kabupaten Bengkalis Nomor : 001/KPTS/LPC-DPC/IV/2023 tanggal 29 April 2023. Nama-nama dan nomor urut Bakal Calon Anggota DPRD Kabupaten Bengkalis Partai Persatuan Pembangunan pemilu tahun 2024 yang sudah di tandatangani.
Ketua DPC Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Kabupaten Bengkalis Rahmad Dhona yang juga Bacaleg provinsi no urut tiga (3) membenarkan kabar tersebut.
"Benar surat yang beredar tersebut adalah hasil verifikasi kerja tim Lajnah Penetapan Calon (LPC) DPC PPP Bengkalis. Dinilai dari berbagai aspek dan pertimbangan, begitu juga terkait nomor urut yang kami putuskan sesuai instruksi dari DPP dan DPW bahwasanya tingkatan pengurus partai berada di urutan atas," singkatnya.
Berikut Nama-nama dan nomor urut Bacaleg DPC PPP Bengkalis Dapil 1 :
1. Firman
2. Siti Mutiara Pertiwi, BaFR
3. Joko Prabowo
4. Syahbudin
5. Wan Junizal, S.IP
6. Sri Wahyuni
7. Chairul Afrizal
8. Sri Swinda Jayanti
9. Joko Sutiono, A.Md
Para Bacaleg yang telah ditetapkan ini, akan mengikuti beberapa jenjang untuk menjadi Caleg 2024 mendatang seperti Pendaftaran Calon Sementara (DCS) dan Daftar Calon Tetap (DCT) dan saat ini masih dalam tahapan DCS.**
Berita Lainnya
Begini Tanggapan Ketua DPRD Kampar Terkait 3 Orang Anggota DPRD Kampar Terseret Kasus
Polisi Berbagi Kebaikan: Satlantas Polres Kampar Edukasi Pelajar Baru SMA N 1 Koto Kampar Hulu tentang Keselamatan
Dugaan Pelabuhan Tikus di Kijang, Bintan Timur: Warga Minta Pihak Berwenang Bertindak
Diduga Mangkir 2 Kali, LPPNRI Desak Kejari Kampar Untuk Menjemput Paksa Oknum Anggota DPRD Kampar
DPP PPP Resmi Keluarkan SK DPW PPP Riau Kepemimpinan Baru Sah di Jabat H. Ikbal Sayuti
Sinergi Pertamina Hulu Rokan dan Pertamina Lubricants Wujudkan Injeksi Perdana Surfaktan PHR24 di Proyek CEOR Balam South
Warga Bangkinang Ditangkap Satreskrim Polres Kampar, Ini Kasusnya
Malam Puncak HUT Bhayangkara ke-79 Polres Bengkalis Pecah, Deretan Tokoh Hadir, Ribuan Masyarakat Tumpah Ruah di Simpang Jengkol