Trending
+
Bupati Inhil Imbau Masyarakat Waspada Kebakaran Lahan dan Hutan
Dibaca : 400 Kali
Mafia Tanah Berulah, Polda Kepri Tangkap Pelaku Pemalsuan Sertifikat
Dibaca : 692 Kali
DPD IWO Inhil Ucapkan Selamat Atas Milad Ke-2 Sekaligus Soft Launching Paseng.News dan Paseng TV

Nusaperdana.com, Indragiri Hilir - Dewan Pimpinan Daerah Ikatan Wartawan Online Kabupaten Inhil mengucapkan selamat atas peringatan Milad Ke - 2 sekaligus soft launching Paseng.news dan channel Paseng TV, Jumat (19/7/2019) malam, di rumah makan Pondok Indragiri, Tembilahan.
Selaku Ketua DPD IWO Kabupaten Inhil, Muridi Susandi yang hadir dalam acara tersebut mengharapkan, agar keberadaan Paseng.news dan Channel Paseng TV dapat memberikan warna baru dalam pemberitaan di Kabupaten Inhil.
"Saat ini, kita tidak bisa dilepaskan dari gadget yang berfungsi sebagai media untuk mengakses informasi. Untuk itu, harapan Saya keberadaan Paseng.news dan Paseng TV bisa menambah warna baru informasi seputar Inhil," ujar Muridi Susandi dalam sambutannya.
Sebagai sebuah media arusutama lokal, Muridi Susandi juga berharap agar Paseng.news dan channel Paseng TV mampu menjadi satu media penangkal beredarnya info maupun konten berita hoaks yang cukup masif beredar di masa sekarang.
"Media sosial saat ini, terkadang telah dijadikan sarana untuk penyebaran berita bohong yang tidak jelas kebenarannya ileh pihak yang tidak nertanggung jawab. Kehadiran Paseng di tengah kita selaku media arusutama yang memiliki legitimasi hukum mesti mampu memberikan penjernihan kepada masyarakat terhadap beredarnya hoaks tersebut," imbau Muridi Susandi.
Lebih lanjut, Muridi Susandi meminta agar media Paseng dapat menjalin sinergi dan membangun komunikasi dengan Pemerintah Daerah untuk Kabupaten Inhil yang lebih Maju, Bermarwah dan Bermartabat sesuai dengan Visi Kabupaten Inhil itu sendiri.
Peringatan Milad Ke - 2 sekaligus Soft Launching Paseng.news dan Paseng TV dihadiri pula oleh segenap jajaran fungsionaris dan anggota DPD IWO Kabupaten Inhil, sejumlah Pimpinan Media Online serta Kepala Dinas Komunikasi, Informatika, Persandian dan Statistik Kabupaten Inhil yang diwakili oleh Kepala Seksi Kerjasama Media, Hasbiantoro.
Berita Lainnya
Dugaan Pelabuhan Tikus di Kijang, Bintan Timur: Warga Minta Pihak Berwenang Bertindak
Diduga Mangkir 2 Kali, LPPNRI Desak Kejari Kampar Untuk Menjemput Paksa Oknum Anggota DPRD Kampar
Sinergi Pertamina Hulu Rokan dan Pertamina Lubricants Wujudkan Injeksi Perdana Surfaktan PHR24 di Proyek CEOR Balam South
Warga Bangkinang Ditangkap Satreskrim Polres Kampar, Ini Kasusnya
Malam Puncak HUT Bhayangkara ke-79 Polres Bengkalis Pecah, Deretan Tokoh Hadir, Ribuan Masyarakat Tumpah Ruah di Simpang Jengkol
Polsek Siak Pastikan Situasi Aman dan Kondusif Saat Patroli Kamtibmas Pasca Unjuk Rasa di PT. SSL
Bupati Inhil Dukung Kafilah pada Malam Pembukaan MTQ ke-43 Tingkat Provinsi Riau
Temuan LHP di Disdikpora Kampar Tahun 2023 Disaat Aidil Plt Kadis